Masa Tenang, Kanit Intel Polsek Lamboya Monitoring Penertiban APK di Wilayah Hukumnya

Masa Tenang, Kanit Intel Polsek Lamboya Monitoring Penertiban APK di Wilayah Hukumnya
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Memasuki masa tenang jelang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Legislatif Tahun 2019 yang akan digelar pada tanggal 17 April 2019 nanti, hari ini Minggu (14/04/2019) telah dilakukan penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) di wilayah Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat oleh Panwascam Kecamatan Lamboya. Penertiban APK yang dilakukan sekitar pukul 15.00 Wita sore ini dipimpin langsung oleh Ketua Panwascam Kecamatan Lamboya Pdt. Karel Novri Radjah dengan didampingi Anggota Panwascam, para Pengawas Pemilihan Umum Desa dan Anggota Sat Pol PP Kecamatan Lamboya. Ikut serta melakukan monitoring selama berlangsungnya penertiban APK yakni Kanit Intel Polsek Lamboya Bripka Agus Pusminto, sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.I.K. kepada seluruh jajaran untuk terus melakukan pengawalan serta pengawasan jelang dan pada saat pelaksanaan Pemilihan Umum Tahun 2019 nanti. Menyusuri ruas jalan di mana masih terpampang APK baik berupa poster, spanduk maupun baliho-baliho yang berukuran besar, dengan dibantu masyarakat sekitar tim mulai menurunkan satu persatu APK di wilayah Kecamatan Lamboya. Giat ini akan terus dilakukan sampai dengan H-1 pelaksanaan Pemilihan Umum Tahun 2019. (Fb3G)