Waka Polres Hadiri Deklarasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara untuk Pilkada Tahun 2018

Waka Polres Hadiri Deklarasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara untuk Pilkada Tahun 2018

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT – Polres Sumba Barat ;  Songsong Pemilukada Serentak 2018 yang tak lama lagi, hari ini Rabu (14/02/2018) bertempat di Kantor Panwaslu Kabupaten Sumba Barat telah dilaksanakan Deklarasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara untuk Pilkada Tahun 2018. Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 11.00 Wita dipimpin langsung oleh Ketua Panwaslu Kabupaten Sumba Barat Papi Ndjuruma, S.Th dengan didampingi Komisioner Panwaslu Kabupaten Sumba Barat, serta dihadiri oleh Ketua KPUD Kabupaten Sumba Barat Rudolf G. Dimu, SE, Waka Polres Sumba Barat Kompol Yohanis Nisa Pewali, SS. MH , seluruh Anggota Panwascam seKabupaten Sumba Barat, seluruh Anggota PPL seKabupaten Sumba Barat, Pimpinan Partai Politik Kabupaten Sumba Barat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Pemuda Kabupaten Sumba Barat.

Melalui kegiatan Deklarasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara untuk Pilkada Tahun 2018 ini, berkesempatan menyampaikan sampaiannya yakni Ketua Panwaslu Kabupaten Sumba Barat,Waka Polres Sumba Barat, Ketua KPUD Kabupaten Sumba Barat dan perwakilan Pimpinan Partai Politik.

Pada giat ini Ketua Panwaslu Kabupaten Sumba Barat menyampaikan bahwasanya kegiatan ini merupakan Deklrasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara untuk Pilkada tahun 2018. Yang mana kegiatan ini dilakukan secara serentak untuk Pilkada Tahun 2018 dan bersifat sederhana, untuk itu disepakati bersama oleh seluruh yang hadir untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada Serentak 2018 dan tidak terlibat dalam Politik Uang dan Politisasi Sara dalam Pilkada Tahun 2018.

Masih pada giat yang sama, Waka Polres Sumba Barat Kompol Yohanis Nisa Pewali, SS. MH menyampaikan bahwa POLRI akan sepenuhnya mendukung Kegiatan Deklarasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara guna mensukseskan Pilkada Tahun 2018. Dan apabila ditemukan adanya pelanggaran, akan diproses sesuai aturan hukum yang berlaku sehingga dalam pelaksanaan Pilkada Tahun 2018 di Kabupaten Sumba Barat dapat berjalan kondusif dan aman. Tak hanya itu beliau juga mengajak seluruh yang hadir untuk bersama-sama menjaga keamanan dan mensukseskan Pilkada Tahun 2018 serta menyampaikan program 100 hari Bapak Kapolres.

Sedangkan untuk Ketua KPUD Kabupaten Sumba Barat, melalui kegiatan ini menyampaikan sangat mendukung program dari Panwaslu tentang Pawai Deklrasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara guna mensukseskan Pilkada Tahun 2018. Dan diharapkan dengan dilaksanakannya Deklarasi ini dapat menimalisir terjadinya Politik Uang dan Sara di Kabupaten Sumba Barat dalam Pilkada Tahun 2018. Terakhir, disampaikan pula bagi seluruh yang hadir untuk menginformasikan kepada saudara, keluarga maupun kerabat, bahwasanya Politik di Kabupateb Sumba Barat merupakan Politik yang jujur, berwibawa, santun dan bermartabat.

Setelah semua menyampaikan sampaian dan imbauannya, tiba saatnya dilakukan Penandatangan Pernyataan Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Sara untuk Pilkada Tahun 2018 oleh Ketua Panwaslu Kabupaten Sumba Barat beserta Anggota Komisioner Panwaslu Kabupaten Sumba Barat, Ketua KPUD Kabupaten Sumba Barat, Anggota Komisioner Kabupaten Sumba Barat, Waka Polres Sumba Barat, para Pimpinan Partai Politik dan seluruh Anggota Panwascam seKabupaten Sumba Barat serta seluruh Anggota PPL seKabupaten Sumba Barat.

Sekitar pukul 12.15 Wita, usai pelaksanaan Deklarasi dan Penandatanganan Pernyataan tiba saatnya dilakukan Pawai Deklarasi Tolak dan Lawan Politik Uang dan Politisasi Saran untuk Pilkada Tahun 2018 di seputaran Kota Waikabubak. Turut serta mengamankan jalannya acara selama pelaksanaan Pawai, yakni Anggota Satuan Lantas Polres Sumba Barat. Giatpun berjalan dengan lancar, aman dan tertib serta berakhir pada pukul 14.15 Wita.

Editor              : F Budiono Penulis            : I Gede E. P. Kumbara Publish            : I Putu Pasel Dokumentasi : K Korpriano Dami