Iptu Selef E. Katu & Anggota Hadiri Pembukaan O2SN Tingkat SMP se Kecamatan URG

Iptu Selef E. Katu & Anggota Hadiri Pembukaan O2SN Tingkat SMP se Kecamatan URG

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT – Polres Sumba Barat ; O2SN atau Olimpiade Olahraga Siswa Nasional merupakan sebuah event Nasional untuk menemukan bibit-bibit baru Indonesia dalam bidang olahraga. Bertujuan meningkatkan kecintaan dan apresiasi terhadap bidang olahraga, melalui ajang ini macam-macam cabang olahraga pun dilombakan.

Berkenaan dengan itu, Senin (19/03/2018) bertempat di Desa Tanambanas, Kecamatan Umbu Ratu Nggay, Kabupaten Sumba Tengah telah digelar Pembukaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat SMP se Kecamatan Umbu Ratu Nggay Kabupaten Sumba Tengah. Turut serta mengikuti gelar pembukaan tersebut yakni, Kapolsek URG Iptu Selef E. Katu bersama Kanit Provos Bripka Heronimus Lopo, Kanit Binmas Bripka Melianus Merson dan Anggota Bhabin Bripda Supri A. Gomang.

Tak hanya dari pihak kepolisian turut serta hadir dan mengikuti pelaksanaan gelar Pembukaan O2SN yang berlangsung siang hari ini, Camat Umbu Ratu Nggay Jidon U. P. Jawakori, S.STP bersama staf, para Kepala Desa se Kecamatan Umbu Ratu Nggay, para Kepala Sekolah SMP se Kecamatan Umbu Ratu Nggay, para Guru dan Pelatih serta siswa-siswi SMP se Kecamatan Umbu Ratu Nggay. Giat dibuka langsung oleh Camat Umbu Ratu Nggay, sekaligus membakar dan menyalakan Obor O2SN sebagai lambang secara resmi dilaksanakannya Pembukaan O2SN Tingkat SMP se Kecamatan Umbu Ratu Nggay.

Editor : F Budiono Penulis : I Gede E. P. Kumbara Publish : K Korpriano Dami