Kanit Binmas Polsek Loli Dampingi 2 Mahasiswa Australia

Kanit Binmas Polsek Loli Dampingi 2 Mahasiswa Australia

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT – Polres Sumba Barat ; Gaung tentang dunia pendidikan Sumba yaitu SD Paralel Natarakade ternyata terdengar sampai ke negara tetangga kita Australia. Sebagai wujud perhatian dan kepedulian mereka, hari ini Rabu (08/11/2017) telah datang tamu dari Australia berkunjung ke SD Paralel Natarakade yang ada di Desa Kareka Nduku Selatan, Kecamatan Tanaringhu, Kabupaten Sumba Barat.

Didampingi oleh Kanit Binmas Polsek Loli Bripka Burhan bersama "Motor Pustakanya", 2 (dua) orang tamu dari Australia yang merupakan mahasiswa-mahasiswi S2 Program Beasiswa Pemerintah Australia ini adalah Johanna Dyah Kristin, dimana dia adalah Warga Negara Indonesia (WNI) asal Wanokaka Sumba yang tengah menempuh pendidikan di Australia dan Cris Fox.

Adapun maksud dan tujuan kedatangan mereka ke SD Paralel Natarakade adalah untuk memberikan bantuan berupa paket alat tulis penunjang sekolah para siswa-siswi, yang terdiri dari buku tulis, pensil, penghapus dan pena sebanyak 96 paket. Bantuan ini merupakan wujud kepedulian mereka akan dunia pendidikan di Pulau Sumba, yang diperoleh dari hasil sumbangan rekan-rekan mahasiswa-mahasiswi Indonesia yang berada di Australia.

Dalam kesempatan kunjungannya ini, kedua mahasiswa menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran Polres Sumba Barat, khususnya Kanit Binmas Polsek Loli Bripka Burhan yang telah mendampingi dalam pendistribusian bantuan paket alat tulis buat putra-putri cilik Sumba. Mereka sangat senang dengan sambutan hangat yang anak-anak berikan, terurai kegembiraaan, keramahan serta keceriaan pada guratan wajah mungil mereka. Dilanjutkan dengan foto bersama, giatpun berjalan lancar, aman dan tertib.

Editor   : F Budiono Penulis : I Gede Eka Kumbara Publish : I Putu Pase