Tribratanewssumbabarat.com -
Polres Sumba Barat ; Fenomena alam kerap terjadi di Indonesia saat ini tanpa terkecuali di Pulau Sumba. Hari Jumat tanggal 19 Oktober 2019, Warga di sekitar Kampung Tana Mei, Desa Denduka, Kecamatan Wewewa Selatan, Kabupaten Sumba Barat Daya dihebohkan dengan penemuan warga yakni tanah yang terbelah serta mengeluarkan asap dan berbau belerang.
Berdasarkan keterangan warga bahwa disekitar tempat tersebut terdapat mata air yang saat ini sudah dalam keadaan kering. Menyikapi hal tersebut, pada hari itu juga Polsek Wewewa Selatan langsung kelokasi untuk memastikan adanya kebenaran tersebut, dan hal tersebut memang benar adanya.
Berkaitan dengan hal tersebut, Pemerintah setempat melakukan koordinasi dengan pihak- pihak terkait untuk dilakukannya penyelidikan lebih lanjut sehingga info tersebut tidak beredar salah dimasyarakat.
Kepada seluruh warga diimbau agar tetap meningkatkan kewaspadaan akan hal tersebut maupun hal lain yang dapat membahayakan diri kita.sebisa mungkin segera menginformasikan kepada pihak terkait jika mengetahui adanya hal serupa di tempat lain.(humasressb.dok)
FB/IG/MY/KKD