Ratusan Personel Gabungan Polres Sumba Barat dan Polsek Lamboya Amankan Pagelaran Pesta Adat Pasola Gaura

Ratusan Personel Gabungan Polres Sumba Barat dan Polsek Lamboya Amankan Pagelaran Pesta Adat Pasola Gaura
Foto : Kabag OPS Polres Sumba Barat Pimpin Apel Persiapan Pengamanan Pasola Gaura. Dok. Humas Res. Sumba Barat. Kamis, 24/3/22

Tribratanewssumbabarat.com " Gelaran pesta adat pasola pagi ini digelar di lapangan Harotanggo, Desa Weetana, Kecamatan Laboya Barat, Kabupaten Sumba Barat. Pada kegiatan tersebut dilakukan pengamanan oleh personel gabungan Polres Sumba Barat, Kodim 1613 Sumba Barat, Polsek Lamboya, Koramil 1613-02 Walakaka, Sat Pol PP Kabupaten Sumba Barat dan Dinas Perhubungan Kabupaten Sumba Barat. Kamis, 24/3/22.

Dimulai sejak pukul 08.00 wita, Atraksi Pesta Adat Pasola tersebut dibuka oleh Rato Holong Rina dengan menunggangi kuda Pamali Wagekeja yang merupakan kelompok kawango dan Rato Kedu Koda sebagai penunggang kuda Pamali Mawokaha merupakan kelompok Boro. Kedua Rato melantunkan syair atau bahasa adat yang dilanjutkan dengan peletakan sirih pinang ditengah lapangan, Kemudian kedua Rato tersebut saling melempar kayu sebanyak 2 kali sebagai tanda dimulainya Atraksi Pasola yang diikuti oleh para pemain lainnya.

Dibawah pimpinan Kabag OPS Polres Sumba Barat Kompol Antonius Mengga bersama Kasat Binmas, Kasat Intelkam Polres Sumba Barat, Kapolsek Lamboya dan Danramil 1613-02 Walakaka gabungan personel pengamanan melakukan apel persiapan dan selanjutnya melakukan pengamanan jalannya atraksi pasola.

 

Disela atraksi pasola, Sat Binmas Polres Sumba Barat melakukan imbauan prokes kepada pengunjung, mengingat pandemi covid-19 belum berakhir maka diharapkan masyarakat tetap mematuhi prokes. Pada kesempatan tersebut personel Sat Binmas Polres Sumba Barat juga mengajak masyarakat laboya barat dan juga pengunjung atraksi pasola untuk melakukan vaksinasi. dengan kepatuhan terhadap prokes dan melakukan vaksinasi, maka kita dapat meminimalisir penyebaran covid-19.

Berjalan aman dan tertib, atraksi pasola berakhir pada pukul 10.45 wita. Selanjutnya dilakukan apel konsolidasi usai pengamanan yang dipimpin oleh Kabag OPS Polres Sumba Barat. Dalam arahannya Kabag OPS menyampaikan ucapan terimaksih atas pelaksanaan tugas selama berlangsungnya atraksi pasola sehingga pelaksanaan pesta adat pasola gaura dapat berjalan aman dan lancar.

Penulis : Kumbara;
Penulis : Jamet;
Editir  : Konan;
Penanggungjawab : Been7.