Tim ‘Onthelis’ | Mengayuh Sepeda Kapolres Dan Bupati Patroli Keliling Kota Waikabubak
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ~ Memastikan wilayah hukumnya tetap aman, tentram dan kondusif, pagi hari ini Rabu (05/02/2020) tim ‘Onthelis’ di pimpin oleh Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si bersama Bupati Sumba Barat Drs. Agustinus Niga Dapawole melaksanakan ‘Patroli Keliling’ Kota Waikabubak.
Didukung cuaca pagi yang cerah, pagi ini sengaja Kapolres Sumba Barat dengan didampingi Bupati Sumba Barat, Para Kabag, Kasat, dan Kasi Propam serta 1 Pleton Turjawali Samapta melaksanakan patroli dengan bersepeda.
Baca Juga : Gelar Patroli Bersepeda, Tim ‘Onthelis’ Singgah ke Lapale Hills
Seperti yang sudah-sudah, dimulai sekitar pukul 08.30 Wita para ‘Onthelis’ ini memulai perjalanan dari Mako menyusuri jalan Bhayangkara, Mandalelu, Jalan Gajah Mada, Jalan Patimura, Jalan Ahmad Yani dan berakhir di mako Polres Sumba Barat.
Tak hanya menyusuri jalan di seputaran Kota Waikabubak, ‘Patroli Bersepeda’ para ‘Onthelis’ yang bukan kali pertama dilakukan ini, juga menyampaikan imbauan kamtibmas, utamanya imbauan tertib berlalu lintas.
Bersama tim, AKBP Khairul dan Bupati menyambangi para tukang ojek agar memarkir kendaraan tidak menggangu jalan, pangkalan ojek jangan dijadikan tempat nongkrong mabuk-mabukan, bisa membantu pihak Kepolisian memberi informasi bila ada tindak pidana/ kriminal dan menegaskan agar tukang ojek dalam berkendara patuhi rambu rambu lalu lintas serta lengkapi surat kendaraannya, Guna mewujudkan Sumba yang aman, nyaman, tentram dan harmonis.
Mengayuh sepeda anginnya, para ‘Onthelis’ melanjutkan giat patroli sembari berolahraga menyusuri Kota Waikabubak dan sesekali menyapa masyarakat sekitar yang dilewati dengan sapaan serta senyuman.
FB3G/K2D
https://www.instagram.com/p/B8LFriQJzUD/?utm_source=ig_web_copy_link