Hari Ke 2 | Gelar Supervisi di 13 Polsek Jajaran Bersama Waka Polres Sumba Barat

Hari Ke 2  | Gelar Supervisi di 13 Polsek Jajaran Bersama Waka Polres Sumba Barat

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Usai gelar kegiatan Supervisi pada hari Senin Kemarin di dua Markas Komando (Mako) Polsek Jajaran Polres Sumba Barat. Dan hari ini berlanjut.

Masih dengan Tim Supervisi yang sama yaitu selaku Ketua Tim Waka Polres Sumba Barat Kompol I Nyoman Budi Artawan, SH, S.I.K., MM dan didampingi oleh Kasi Propam Polres Sumba Barat Aiptu I Gusti Ngurah Agung Eka Saputra, Kasiwas Aipda Jeimsar, Paurlog Bripka Warsito dan Bamin Logistik Bripka Fibi Hartoni serta anggota Bagren Brigpol Alvian Komari.

Baca Juga ; Pengadilan Negeri Waikabubak Menolak Permohonan Praperadilan Terkait Pungli di Kabupaten SBD

Diterima langsung oleh Kapolsek Lamboya Tim Supervisi tiba di markas komando (Mako) Polsek Lamboya Desa Kabu Karudi, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur dan kemudian akan dilanjutkan ke Mako Polsek Wanukaka, Selasa (06/08/2019) pukul 12.30 Wita.

Masih giat Supervisi, dalam rangka pemeriksaan barang inventaris dan pemeriksaan anggaran di 13 Polsek Jajaran ini, Ketua Tim Waka Polres Sumba Barat mengecek secara langsung baik inventaris kantor dan kendaraan roda 4/2 maupun senjata api (senpi), di kesempatan yang sama ketua tim juga menyampaikan pesan dari pimpinan tertinggi di wilayah hukum Polres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil S.I.K.

Mengakhiri Kegiatan, Ketua Tim Kompol I Nyoman Budi Artawan, SH, S.I.K., MM menyampaikan bahwasanya Supervisi ini bertujuan agar program-program Kepolisian pada tingkat polsek dapat tercapai secara optimal dalam pelaksanaan tugas ke depan, pesannya.

Dan kami selaku Ketua Tm Supervisi beserta rombongan besok akan melanjutkan ke Mako Polsek Wewewa Timur dan Mako Wewewa Selatan, tandasnya.

(FB3G)