Bripka Melianus Dan Bripka Yohanes Laksanakan Pengamanan Sholat Tarawih Di Masjid Nahrul Firdaus Agar Jamaah Khusyuk Dalam Beribadah
Tribaratanewssumbabarat.com - Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H., memerintahkan anggota Polres Sumba Barat dan Polsek jajaran untuk melaksanakan pengamanan kegiatan Sholat Tarawih agar umat muslim tenang dan khusyuk dalam menjalankan ibadah selama Bulan Ramadan.
Menindaklanjuti dari perintah Kapolres tersebut Anggota Polsek Umbu Ratunggay Kanit Binmas Bripka Melianus Merson bersama anggota Bhabinkamtibmas Bripka Yohanes Kumanireng laksanakan pengamanan di Masjid Nahrul Firdaus, Desa Padiratana, Kecamatan Umbu Ratu Nggay, Kabupaten Sumba Tengah. Sabtu (8/5/21), pukul 19.00 Wita.
Pada kesempatan tersebut anggota mengimbau kepada Imam Sholat Tarawih Bapak Ismail Folani agar tetap memperhatikan Protokol Kesehatan.
“Tolong bapak Imam sampaikan kepada jamaah yang lain agar pada saat melaksanakan Sholat untuk tetap mematuhi Protokol Ksehatan agar tidak tertular Covid-19.” Imbau anggota.
Sholat Tarawih berjalan dengan aman dan lancar, selama melaksanakan pengamanan tidak ditemukan hal-hal yang dapat menyebabkan gangguan Kamtibmas.
Penulis ; Kumbara
Penulis ; Konan
Penulis ; Jamet
Editor ; Boediono