Jaga Kebugaran Personel, Polres Sumba Barat Gelar Samjas Berkala
Tribratanewssumbabarat.com; Polres Sumba Barat melaksanakan kegiatan Kesamaptaan Jasmani (Samjas) berkala periode I tahun 2023 bertempat di Lapangan Manda Elu, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat. Rabu (22/2/2023), pagi.
Kegiatan ini di laksanakan selama 3 hari mulai dari tanggal 22 s/d 24 Februari 2023. Samjas merupakan kegiatan yang sudah diagendakan setiap 6 bulan sekali.
Sebelum melaksanakan Samjas, kesehatan personel akan di cek, meliputi pemeriksaan tekanan darah, saturasi oksigen dalam darah, denyut nadi, tinggi berat badan dan pemeriksaan suhu tubuh dan dilanjutkan dengan pemanasan.
Adapun beberapa materi tes kesamaptaan jasmani yang harus dilalui personel, yakni lari 12 menit, pull up, push up, sit up dan shuttle run, serta beladiri Polri.
Menurut Kapolres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., bahwa pelaksanaan kegiatan ini dimaksudkan untuk mengukur dan meningkatkan kebugaran tubuh personel.
“Hal ini menjadi penting karena setiap personel Polri dituntut memiliki fisik yang prima dalam pelaksanaan tugas, apalagi pada masa pandemi ini harus menjaga pola makan dan rajin berolahraga agar tidak terpapar Covid-19,” ujar AKBP Gde Anom.
Sebelum Samjas dimulai, Kabagsumda Polres Sumba Barat AKP Ngakang Darmawan memberikan arahan kepada peserta agar serius dalam pelaksanaan tes Samjas tersebut dan menjelaskan bahwa tes samjas merupakan salah satu faktor pendukung pengembangan karier anggota Polri.
“Samjas merupakan salah satu faktor pendukung pengembangan karier anggota Polri antara lain persyaratan untuk mengikuti Sespim, Sespimma, Sekolah Inspektur Polisi dan Sekolah Alih Golongan serta merupakan salah satu syarat dalam pengusulan kenaikan pangkat,” pungkas AKP Ngakang.
Penulis : Jamet:
Penulis : Mondy;
Penulis : Kris J;
Editor : Kumbara;
Penanggung Jawab : Ben7.