Jamin Keamanan Tahapan Pemilu, Polres Sumba Barat Lakukan Pengamanan Melekat pada Kantor KPUD dan Bawaslu
Tribratanewssumbabarat.com " Jamin keamanan dan kelancaran tahapan pemilu tahun 2024, Polres Sumba Barat laksanakan pengamanan melekat pada kantor KPUD dan Bawaslu kabupaten sumba barat dan sumba tengah.
Pengamanan tersebut dilakukan guna mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas pada dua kantor penyelenggara pemilu nantinya.
Tahapa pemilu 2024 telah berlangsung, komitmen Polres Sumba Barat yang disampaikan Kapolres Sumba Barat AKBP Benny Miniani Arief, S.I.K., menyatakan siap mengamankan seluruh rangkaian tahapan pemilu.
AKBP Benny juga menyampaikan, pihaknya akan menjaga dan berkomitmen untuk senantiasa netral, kehadiran Polres Sumba Barat hanya akan mengamankan baik orang maupun barang yang berkaitan dengan pelaksanaan pemilu nanti.
"Kami hadir untuk menjamin keamanan dan kelancaran pada kantor penyelenggara pemilu 2024, dalam hal ini kantor KPUD dan Bawaslu yang berada di wilayah hukum Polres Sumba Barat. Kami juga akan menjaga netralitas dari seluruh personel Polres Sumba Barat dan Polsek jajaran."
Hal ini kami lakukan dengan menempatkan petugas pengamanan secara melekat serta patroli oleh Satuan Samapta yang rutin dilaksanakan. Tutup AKBP Benny.
Tak lupa, kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga solidaritas kekeluargaan dan tidak mudah terprovokasi dg berita hoax atau yang tidak dapat dipertanggugjawabkan kebenarannya.
*HUMAS POLRES SUMBA BARAT*