Jamin Kondusifitas, Polres Sumba Barat Amankan Jalannya Audiensi Lanjutan Eks TKD Sumba Barat

Jamin Kondusifitas, Polres Sumba Barat Amankan Jalannya Audiensi Lanjutan Eks TKD Sumba Barat
Audiensi lanjutan eks Tenaga Kerja Daerah (TKD) Kabupaten Sumba Barat. Depan Kantor Bupati Sumba Barat. Senin (5/9), pagi. (Dok: Hms Res SB).

Tribratanewssumbabarat.com; Kembali Kepolisian Resor Sumba Barat mengamankan audiensi lanjutan eks Tenaga Kerja Daerah (TKD) Kabupaten Sumba Barat yang tidak diakomodir oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumba Barat. Senin (5/9/2022).

 

Para eks TKD tersebut dipimpin oleh Ketua Serikat Buruh Kabupaten Sumba Barat Drs. Lele Dapawole bersama Korlap I Febrian Y. U. L. Dipudapu dan Korlap II eks TKD Rosita Asti Kulla.

 

Guna menjamin keamanan dan kelancaran audiensi lanjutan para eks TKD itu, personel gabungan Polres Sumba Barat yang dipimpin langsung oleh Kabagops Polres Sumba Barat AKP Made Mudana mengawal kegiatan tersebut dari pagi hingga usai.

 

“Awalnya, dari jam 07.00 Wita para eks TKD berkumpul di Kompleks Gereja Kristen Sumba (GKS) Mila Ate, kemudian sekitar pukul 09.00 Wita mereka menuju Kantor Bupati Sumba Barat,” jelas AKP Made.

 

Setibanya di Kantor Bupati, rombongan disambut langsung oleh Wakil Bupati Sumba Barat Jhon Lado Bora Kabba, S.Pd., didampingi Sekda Sumba Barat Yermi Ndapa Dosa, S.Sos., para Asisten Sekda dan Staf Ahli Bupati serta perwakilan Pimpinan OPD.

 

“Sekitar 09.30 Wita, bertempat di ruang rapat sekertaris daerah barulah kegiatan audiensi lanjutan para perwakilan eks TKD dimulai,” ujar AKP Made.

 

 

Kapolres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., yang turut hadir pada pelaksanaan audiensi lanjutan itu berharap para eks TKD Sumba Barat dapat menerima setiap keputusan yang telah diberikan oleh Pemkab Sumba Barat.

 

“Hadirnya kami Polres Sumba Barat bertujuan untuk mengamankan jalannya aksi damai yang dilakukan oleh para eks TKD Kabupaten Sumba Barat guna menjamin keamanan para eks TKD maupun masyarakat lainnya,” pungkas Kapolres.

 

 

Penulis; Kumbara.

Penulis; Mondy.

Penulis; Jamet.

Penanggungjawab; Been7.