Kelompok Binroh Umat Nasrani Polres Sumba Barat Menyerahkan Kolekte Ke Pihak Gereja

Kelompok Binroh Umat Nasrani Polres Sumba Barat Menyerahkan Kolekte Ke Pihak Gereja

Tribratanewssumbabarat.com ; Dalam sebuah lembaga maupun institusi pembinaan Rohani merupakan hal yang sangat perlu dilakukan berkaitan dengan sikap dan mental personil. Oleh karena itu, setiap hari kamis Polres Sumba Barat kerap melaksanakan Pembinaan Rohani ( Binroh ). Dalam hal ini, semua Agama melaksanakan kegiatan Binroh, yang umat Nasrani melaksanakan di Mapolres Sumba Barat, Islam melaksanakan di Masjid dan Hindu melaksanakan di Pura.

Kapolres Sumba Barat AKBP FX.Irwan Arianto,S.I.K.,M.H., maupun Kapolres - Kapolres sebelumnya berharap dengan adanya kegiatan Binroh tersebut dalam menambah nilai keimanan dari para personil sehingga dapat membentuk karakter yang baik dalam melaksanakan tugas maupun dalam berkecimpung di masyarakat.
Dalam giat Binroh yang dilaksanakan satu kali dalam seminggu yakni hari kamis pagi pukul 09.00 Wita, masing - masing Agama dipimpin langsung oleh para tokoh baik itu Pendeta, Romo, Ustad maupun ketua PHDI.

Khususnya bagi Umat Nasrani, pada saat Binroh dilaksanakan pula pemberian persembahan atau yang biasa disebut Kolekte.
Berkaitan dengan Kolekte tersebut, Bagian Sumber Daya ( Bag Sumda ) sebagai penanggung jawab dari kegiatan Binroh tersebut mengumpulkan Kolekte yang dipersembahkan para personil yang Beragama Kristen Protestan dan Katholik kemudian diserahkan pada pihak Gereja untuk dimanfaatkan demi kepentingan seluruh umat maupun untuk kepentingan Gereja.

Pada hari Senin tanggal 31 Agustus 2020, Bripka Renold yakni personil Bag Sumda menyerahkan Kolekte tersebut kepada Bapak Samuel Doku Bani selaku Sekretaris Panitia Penjemputan dan Pentabisan Pendeta di  Gereja Kristen Sumba Tana Kombu Cabang Kado Bepa.IG