Melalui Polres Sumba Barat, Polri Hadir Untuk Masyarakat

Melalui Polres Sumba Barat, Polri Hadir Untuk Masyarakat

Tribratanewssumbabarat.com ; Begitu banyak masyarakat yang terdampak dengan mewabahnya pandemi covid 19 khususnya di Kabupaten Sumba Barat dan Sumba Tengah. Selain berbahaya untuk kesehatan, ekonomi pun ikut merosot karena hal tersebut.


Berkaitan dengan dampak tersebut, Polri hadir untuk masyarakat yakni memberikan berbagai bantuan baik pembagian masker gratis kepada masyarakat, penyeprotan disinfektan, pembagian hand sanitizer maupun pembagian beras secara gratis.


Kali giliran Pleton I Dalmas Satuan Samapta Polres Sumba Barat yang melaksanakan patroli dan membagikan beras bantuan sosial kepada beberapa warga yang terkena dampak pandemi covid 19. Pembagian beras sosial tersebut bukan yang pertama kalinya namun sudah merupakan yang kesekian kalinya. Beras tersebut disalurkan oleh Mabes Polri melalui Polres - Polres di seluruh Indonesia. ( Senin, 4 Januari 2021 )


Selain membagikan beras bantuan sosial kepada warga, Pleton I Dalmas juga menyampaikan himbauan Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K.,M.H., yakni tetap mengikuti protokol kesehatan dalam menghadapi pandemi covid 19. 


Selain hal tersebut diatas, Pleton I Dalmas juga mengimbau warga agar tetap menjaga situasi kamtibmas panca pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat tanggal 9 Desember 2020 lalu. Mengajak seluruh warga untuk menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan menjadi poin penting yang terus di suarakan. IG