Pergantian Wakapolres, Kapolres Sumba Barat Pimpin Sertijab

Pergantian Wakapolres, Kapolres Sumba Barat Pimpin Sertijab
Kapolres Sumba Barat melakukan penyematan tanda jabatan Wakapolres Sumba Barat di Lapangan Apel Pasola Mapolres Sumba Barat. (Dok: Hms Res SB).

Tribratanewssumbabarat.com; Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Sumba Barat AKBP Benny Miniani Arief, S.I.K., pimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) di lingkup Polres Sumba Barat yang digelar di Lapangan Apel Pasola Mapolres Sumba Barat. Rabu (3/5/2023), pagi.

 

Sertijab ini merupakan tindak lanjut dari rotasi kepemimpinan yang tercatat dalam Surat Keputusan Kapolda NTT Nomor: KEP/203/IV/2023 tanggal 19 April 2023, tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda NTT.

 

Berdasarkan surat keputusan tersebut, tercatat Kompol Ibrahim, S.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Sumba Barat kini dimutasikan menjadi Wakapolres Timur Tengah Selatan (TTS). Sementara posisi yang ditinggalkan Kompol Ibrahim digantikan oleh Kompol Lorensius, S.H., S.I.K., mantan Kasubbagyanmin SPN Polda NTT.

 

Kompol Ibrahim, S.H., (kiri) dan Kompol Lorensius, S.H., S.I.K., (kanan) saat Sertijab. (Dok: Hms Res SB).

 

Dalam amanatnya, Kapolres menjelaskan bahwa sertijab merupakan suatu rangkaian proses pembinaan karir personel dalam rangka meningkatkan daya kepemimpinan dan memberikan penyegaran terhadap organisasi serta memperlancar proses kaderisasi kepemimpinan di lingkungan Polri.

 

“Saya harap, dimanapun tempat bertugas untuk selalu memberikan inovasi dan trobosan yang membangun bagi institusi Polri. Wujudkan peran polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat yang mencintai dan dicintai masyarakat,” ujar AKBP Benny.

 

Tak lupa, AKBP Benny mengucapkan selamat kepada dua perwira atas jabatan baru yang telah dipercayakan oleh pimpinan tersebut, ia berpesan agar selalu melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan ikhlas.

 

“Saya ucapkan selamat kepada Kompol Ibrahim dan Kompol Lorensius atas jabatan baru yang telah diberikan pimpinan. Cepat menyesuaikan diri pada tempat tugas yang baru, teruskan dan tingkatkan apa yang ditinggalkan oleh pejabat lama dan terus lakukan pembinaan terhadap seluruh anggota guna meningkatkan kreatifitas dan kinerja anggota,” ucapnya.

 

Lebih dalam, AKBP Benny berharap agar seluruh personel untuk terus memonitor dan mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang apa dan bagaimana perkembangan situasi di masyarakat untuk dilaporkan kepada pimpinan.

 

“Tujuannya agar pimpinan dapat dengan cepat dan tepat menentukan serta mengambil langkah antisipasinya,” katanya.

 

Kapolres Sumba Barat pimpin Upacara Sertijab Wakapolres Sumba Barat. (Dok: Hms Res Sb).

 

Sebentar lagi, lanjut Kapolres, kita akan memasuki tahun politik, dimana terdapat Agenda Nasional yakni Pemilu 2024 yang tahapannya telah dimulai dari tahun 2022 lalu.

 

“Oleh karena itu, diharapkan kita semua selalu menjaga kesehatan serta meningkatkan persiapan, baik fisik maupun psikis dan sumber daya manusianya dalam menghadapi tantangan tersebut,” tandas AKBP Benny.

 

Upacara Setijab tersebut dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polres Sumba Barat, Kapolsek jajaran, Ketua Bhayangkari serta seluruh personel Polres Sumba Barat.

 

 

Humas Polres Sumba Barat*