Polres Sumba Barat Galakkan Patroli Malam Jamin Kondusifitas Jelang Pilkada

Polres Sumba Barat Galakkan Patroli Malam Jamin Kondusifitas Jelang Pilkada

http://Tribratanewssumbabarat.com— Polres Sumba Barat meningkatkan intensitas patroli malam sebagai langkah proaktif untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan datang. Langkah ini diambil guna mencegah potensi gangguan keamanan serta memastikan situasi kondusif di wilayah tersebut.

 

Kapolres Sumba Barat, AKBP Hendra Dorizen, S.H., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa patroli malam yang digelar secara rutin ini melibatkan personel dari berbagai unit, termasuk Satuan Sabhara dan Reskrim. Patroli difokuskan pada area-area rawan konflik dan kerumunan, serta titik-titik strategis seperti tempat-tempat umum dan kantor-kantor partai politik.

 

"Kami berkomitmen untuk memastikan Pilkada berlangsung dengan aman dan damai. Patroli malam ini adalah salah satu upaya kami untuk mencegah potensi gangguan dan memastikan masyarakat merasa aman," ujar AKBP Hendra.

 

Selain patroli, Polres Sumba Barat juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan melaporkan aktivitas yang mencurigakan. Diharapkan, dengan adanya upaya ini, Pilkada dapat berlangsung dengan lancar dan sesuai harapan semua pihak.

 

 

Humas Polres Sumba Barat*