Sambangi Warga Binaan,Bhabinkamtibmas Berikan Imbauan Kamtibmas dan Prokes

Sambangi Warga Binaan,Bhabinkamtibmas Berikan Imbauan Kamtibmas dan Prokes
Bhabinkamtibmas Polsek Loli Bripka Vinsesius Cembes Saat Sambang Di Desa Moduwaimaringu,Kecamatan Kota,Kabupaten Sumba Barat,Jumat(22/4) Dok.Humas Polres Sumba Barat

 

Tribrtanewssumbabarat.com - Guna terciptnya situasi yang aman dan kondusif serta wilayah yang bebas Covid-19 anggota Polri dalam hal ini Bhabinkamtibmas gencar laksanakan sambang ke desa-desa binaanya, Jumat (22/04/22).

 

Anggota bhabinkamtibmas Polsek Loli Bripka Vinsesius Cembes melaksanakan giat sambang di Desa Moduwaimaringu, Kecamatan Kota,Kabupaten Sumba Barat.

 

Dalam imbauanya kali ini Bripka Vinsen menyampaikan agar masyarakat tetap Mentaati protokol kesehatan dengan tetap memakai masker,menjaga jarak,mencuci tangan,menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas apabila beraktifitas di luar rumah.

 

“Pada kesempatan lain,Bripka Vinsen juga menyampaikan Kepada warga dengan meningkatnya tindakan kriminal khususnya pencurian ternak,Oleh sebab itu kepada aparat Desa agar bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas mengadakan ronda malam dengan melibatkan Linmas desa dan toko pemuda” usulnya .

 

Hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata,S.I.K.,M.H., agar Bhabinkamtibmas selalu mengingatkan masyarakat betapa pentingnya untuk menaati protokol kesehatan serta menjaga kamtibmas guna terciptanya wilayah hukum Polres Sumba Barat yang selalu kondusif.

 

Harapan besar Kapolres Sumba Barat agar seluruh masyarakat dapat membantu pihak Kepolisian dalam menjaga situasi Kamtibmas dan taat Prokes di wilayah hukum Polres Sumba Barat ini.  

 

 

 

 

Penulis : Mondy

Penulis : Jamet

Editor  : Kumbara

Penanggung jawab : Been5758