Wujud Silaturahmi, Pak Bhabin Datang Warga Senang

Wujud Silaturahmi, Pak Bhabin Datang Warga Senang
Bhabinkamtibmas Menyampaikan Berbagai Hal Positif Kepada Warga Saat Giat Sambang

Tribratanewssumbabarat.com ; Mungkin bagi masyarakat Desa, Bhabinkamtibmas yang dikenal dengan nama “ Pak Bhabin “ merupakan personel Kepolisian yang sering ditemui di Desa. Pak Bhabin sudah sangat dekat dengan masyarakat bahkan ada yang sudah menganggap keluarga. Inilah yang saat ini dikedepankan oleh Polri dalam hal mewujudkan situasi Kamtibmas hingga dipelosok Desa.

 

Bhabinkamtibmas kini tengah menjadi ujung tombak Polri dalam mencapai tujuan Polri yakni terwujudnya keamanan dan kenyamanan masyarakat. Melaui Pak Bhabin, Polri menerapkan Door To Door System ( DDS ). DDS merupakan system dimana Bhabinkamtibmas langsung menyambangi warganya untuk membangun komunikasi dalam menyampaikan berbagai hal yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban. Selain itu, DDS juga memperat hubungan antara masyarakat dengan Polri dalam hal ini Bhabinkamtibmnas. Pak Bhabin datang Warga Senang merupakan salah satu harapan besar Polri saat ini.

 

Kali ini Bhabinkamtibmas Polsek Mamboro Bripka Lucianus Bria yang melaksanakan DDS di Desa Weeluri, Kecamatan Mamboro, Kabupaten Sumba Tengah. Bripka Luci temui warga di Desa Weeluri dengan tujuan untuk membangun komunikasi serta memberikan imbauan tentang bagaimana kita saling mendukung dalam menjaga situasi kamtibmas di Desa tersebut. Kamis, 27/10/22

 

Terkait dengan wabah Penyakit Mulut dan Kuku ( PMK ) yang saat ini banyak mewabah disejumlah Daerah dimana menyerang sejumlah hewan ternak, Bripka Luci juga mengingatkan warga agar tetap menjaga kebersihan lingkungan terutama lingkungan disekitar kendang hewan ternak.

 

Terlepas dari hal tersebut, Bripka Luci menyampaikan agar warga tidak melakukan hal – hal yang bersifat tindak pidana terutama terkait mengkonsumsi minuman keras karena hal tersebut kerap menjadi pemicu terjadinya pekelahian dan membawa dampak buruk bagi lingkungan sekitar.

 

 

 

Penulis : Mondy

Penulis : Jamet

Editor  : Kumbara

Penanggung jawab : Been5758