Wujudkan Pilkada Aman & Damai, Kanit Bintibmas Polres Sumba Barat Silaturahmi ke 2 Tokoh Agama

Wujudkan Pilkada Aman & Damai, Kanit Bintibmas Polres Sumba Barat Silaturahmi ke 2 Tokoh Agama

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT  ;  Melakukan upaya pendekatan dengan Tokoh Agama merupakan salah satu langkah yang dilakukan oleh Satuan Binmas Polres Sumba Barat, terkait menepis berita HOAX jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sumba Barat sekaligus sosialisasi protokol kesehatan Covid 19.

 

Sabtu (05/09/2020), Kanit Bintibmas Polres Sumba Barat Bripka Sofiah Ahmad Usman bersama Anggota Bhabinkamtibmas Bripka Ernawan, Bripka Hadiyono dan Briptu Yuliana Daka Weni telah melaksanakan giat sambang dan silaturahmi kepada dua Tokoh Agama di Kelurahan Wailiang.

 

Berkunjung dan diterima dengan hangat di kediaman Imam Masjid Uswatun Hasanah H. Yahya Mukses, di tempat yang sama juga menanti kedatangan tim dari Polres Sumba Barat Pendeta GKS Waikabubak Ibu Eni Bora, Sph.

 

Bertatap muka secara langsung dengan dua Tokoh Agama yang dihormati dan disegani di wilayah setempat, Kanit Bintibmas menyampaikan beberapa hal terkait maksud serta tujuan dari giat sambang dan silaturahmi yang dilakukannya bersama tim pagi tadi sekitar pukul 09.00 Wita.

 

Ajakan dan imbauan untuk mendukung penuh kestabilan situasi kamtibmas jelang pelaksanaan Pilkada Kabupaten Sumba Barat dengan tidak mempercayai apalagi sampai ikut menyebarluaskan berita HOAX disampaikan oleh Kanit Bintibmas, sebagaimana instruksi dari Kapolres Sumba Barat AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K., M.H.

 

'Besar harapan kami sebagai Tokoh Agama yang dihormati dan disegani masyarakat, bapak ibu dapat membantu kami pihak kepolisian dengan mengajak serta mengimbau para jamaah masjid dan gereja serta masyarakat sekitar untuk ikut serta mendukung pelaksanaan Pilkada Kabupaten Sumba Barat yang aman dan damai', tutur Bripka Sofiah.

 

 

Tak lupa di situasi pandemi saat ini, tim juga memohon bantuan kedua Tokoh Agama untuk ikut serta melakukan sosialisasi guna mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid 19 di wilayah hukum Polres Sumba Barat. (FB36)