Bhabinkamtibmas Polsek Lamboya Dan Tim Kesehatan Gaura Lakukan Tracking Covid-19 Ke- Warga Masyarakat Setempat
Tribratanewssumbabarat.com ~ Polsek Lamboya,Polres Sumba Barat, Polda NTT– Bhabinkamtibmas lakukan Tracking bersama Tim Kesehatan pada hari Kamis(29/07/2021).
Kali ini Bhabinkamtibmas Bripka Jefry Nahuway bersama Tim Kesehatan Puskesmas Gaura yang di Pimpin Oleh Kepala Puskesmas Gaura Bapak Dominggus Wudy A.Md. melakukan Tracking terhadap 3 warga Kecamatan Lamboya yang terkonfirmasi Positif Virus Covid-19 di 3 Desa yaitu Desa Laboya Dete, Desa Kabukarudi dan Desa Watukarere. Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat.
Dalam kegiatan tersebut,Tim Kesehatan Puskesmas Gaura dan Bhabinkamtibmas menyarankan untuk Isolasi Mandiri di rumah nya selama 14 hari dan akan dilakukan Tes Swap 5 hari kedapan oleh Tim Kesehatan Puskesmas Gaura.Dan juga memberikan dukungan moral dan vitamin terhadap 3 warga tersebut.
Tujuan dilaksanakan Kegiatan Traking terhadap 3 warga kecamatam lamboya yang terkonfirmasi Positif covid 19 adalah untuk mengetahui perkembangan kesehatan dari warga tersebut sehingga apabila ditemukan atau mendapat keluhan dapat sesegera mungkin melakukan tindakan koordinasi dengan Nakes baik dengan petugas dipuskesmas atau surveling atau Nakes yang ada di Desa untuk dapat dilakukan penanganan Medis.
Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K M.H., melalui Kapolsek Lamboya IPTU I Ketut Alit Y Gandi mengatakan agar Bhabinkamtibmas dan Tim Kesehatan bisa bekerjasama dalam melakukan pemantauan perkembangan kesehatan terhadap warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 dan Kontak Erat nya,sampai warga dan kontak erat tersebut kondisi nya membaik.
Penulis : Kumbara
Penulis : Konan
Penulis: Jamet
Editor : Ben7