Bubarkan Acara Lamaran, Imbauan Brigpol Benyamin & Serda Gusti Disambut Baik oleh Warga

Bubarkan Acara Lamaran, Imbauan Brigpol Benyamin & Serda Gusti Disambut Baik oleh Warga

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Semoga pandemi ini akan segera berakhir, dan keberadaan Coronavirus Disease 2019 juga akan segera menghilang adalah harapan semua orang di dunia saat ini. Sehingga, kitapun secepatnya dapat kembali beraktivitas seperti sediakala.

 

Hal inilah yang selalu dilakukan oleh jajaran Polres Sumba Barat beseta 6 Polsek yang ada, sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si. Ya, demi mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid 19 di wilayah hukumnya, semua personel telah melakukan banyak kegiatan seperti memberikan imbauan atau sosialisasi kepada masyarakat, penyemprotan cairan disinfektan, pembagian masker dan lain sebagainya. 

 

Baca Juga ; 

Gelar Operasi Aman Nusa II Turangga 2020, IPTU I Nyoman Miasa & Tim Bubarkan Kerumunan di Area Pertokoan

 

Seperti yang telah dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Wanukaka Brigpol Benyamin Yasin dan Babinsa Serda Gusti di rumah salah satu warga di Kampung Katelu, Desa Weimangoma, Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat, Selasa (07/04/2020).

 

Sambang untuk memberikan imbauan dan arahan kepada warga, kedua pembina desa ini juga berkesempatan membubarkan jalannya acara ketuk pintu atau lamaran yang sedang berlangsung di rumah salah satu warga. Tak semerta-merta membubarkan kegiatan yang dihadiri oleh kedua belah pihak keluarga calon pengantin, keduanya menyampaikan agar acara dipersingkat dan dibatasi jumlah orang yang hadir.

 

'Apa yang kami lakukan ini semata-mata untuk melindungi semua orang dari paparan Virus Corona atau Covid 19 yang saat ini masih menjadi PR kita bersama dalam memutus mata rantai penyebarannya, salah satunya ya dengan tidak mengadakan kegiatan yang bersifat mengumpulkan banyak orang seperti saat ini', tutur Brigpol Benyamin. 

 

'Selalu jaga jarak satu sama lain dengan menerapkan physical distancing dan seringlah mencuci tangan dengan air sabun serta selalu memakai masker apabila harus beraktivitas di luar rumah agar kita semua selamat dari paparan Virus Corona atau Covid 19', timpal Serda Gusti.

 

Menyambut baik semua arahan dan imbauan yang disampaikan oleh pembina desanya, wargapun berterima kasih dan segera membubarkan acara demi keselamatan bersama. (f)