Cegah Aksi Premanisme, Polsek Loli Galakkan KRYD
Tribratanewssumbabarat.com ; Sebagai langkah preventif untuk menekan dan mencegah tindakan premanisme jajaran Polsek Loli secara rutin menggelar operasi kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) di beberapa tempat di wilayah Kecamatan Loli, Sumba Barat.
Hal itu diungkapkan langsung oleh personel Bhabinkamtibmas Polsek Loli Bripka Orlando Mahoklory saat menggelar operasi KRYD diseputaran pemukiman warga Loli, Minggu (Senin/20/2021) siang.
“Untuk menjaga kamtibmas yang kondusif Polsek Loli akan terus hadir ditengah-tengah masyarakat guna memberikan jaminan rasa aman kepada masyarakat yang sedang beraktifitas,” ujar Bripka Orlando.
Hal senada diungkapkan Kapolsek Loli Ipda Saihul Pirinadi, menurutnya kegiatan tersebut sudah menjadi tugas pokok sebagai anggota Polri yang secara langsung akan berdampak pada kamtibmas diwilayah hukumnya.
“Personel selalu siap siaga dalam mengamankan wilayah Kecamatan Loli dari ancaman premanisme karena hal tersebut dapat membuat masyarakat resah dan merasa terganggu dalam melakukan aktifitas,” pungkas Ipda Saihul.
Ditempat terpisah, melalui Kapolsek Loli, Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H., berharap dengan adanya operasi KRYD yang dilaksanakan oleh Polsek Jajaran dapat menjaga kondusifitas wilayah dari berbagai gangguan kamtibmas.
“Semoga kondusifitas di wilayah hukum Polres Sumba Barat selalu terjaga agar masyarakat merasa aman disetiap aktifitasnya,” tandasnya.
Penulis : Kumbara
Editor : Konan
Editor : Jamet
Penanggung jawab : Been7.