Cegah Corona | Brigpol Benyamin Gelar Sosialisasi & Penyemprotan Disinfektan di Puskesmas Padediwatu

Cegah Corona | Brigpol Benyamin Gelar Sosialisasi & Penyemprotan Disinfektan di Puskesmas Padediwatu

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Selain menjaga imunitas tubuh dan pola hidup yang dianjurkan oleh Pemerintah guna mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid 19, giat penyemprotan cairan disinfektan juga mulai gencar dilakukan di seluruh wilayah Indonesia, tak terkecuali di wilayah hukum Polres Sumba Barat. 

 

Polres Sumba Barat melalui jajarannya yang tersebar di pelosok wilayah juga terus melakukan giat penyemprotan cairan disinfektan secara bergilir. Penyemprotan cairan disinfektan dilakukan di lokasi-lokasi yang dianggap rentan dengan penyebaran Virus Corona atau Covid 19, seperti fasiitas umum, perkantoran, pusat perbelanjaan, tempat ibadah, sekolah dan kedepan tidak menutup kemungkinan rumah warga juga menjadi sasaran penyemprotan. 

 

Baca Juga ; 

Cegah Corona | Kasat & Kanit 1 Intelkam Polres Sumba Barat Sosialisasikan Maklumat Kapolri

 

Seperti yang telah dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Wanukaka Brigpol Benyamin Yasin pagi hari ini, Jumat (27/03/2020). Bersama Babinsa dan Kepala Puskesmas Padediwatu, pagi ini Brigpol Benyamin telah melaksanakan giat sosialisasi cegah penyebaran Virus Corona atau Covid 19 yang kemudian dilanjutkan dengan giat penyemprotan cairan disinfektan di area Puskesmas Padediwatu. 

 

Dipilihnya area puskesmas ini dikarenakan puskesmas merupakan fasilitas umum yang selalu dikunjungi masyarakat yang akan memeriksakan dirinya. Untuk itu upaya penyemprotan cairan disinfektan ini diharap dapat menekan penyebaran virus yang saat ini makin massif.

 

Menyampaikan pesan dari Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si., pada saat mensosialisasikan upaya pencegahan penyebaran Virus Corona atau Covid 19, Brigpol Benyamin berharap seluruh masyarakat untuk pro aktif dan mengikuti semua anjuran pemerintah agar wabah ini segera berakhir dan kita bisa beraktivitas seperti sediakala. (f)