Tribratanewssumbabarat.com
; Sebagai pembina keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas melaksanakan giat sambang demi menyuarakan pesan Kamtibmas. Hal tersebut menjadi prioritas yang selalu dilaksanakan Bhabinkamtibmas.
Hari Selasa tanggal 12 Maret 2019, Bhabinkamtibmas Polsek Loura Brigpol Oktavianus N. Kodu melaksanakan sambang warga di Desa Karuni, Kecamatan Loura, Kabupaten Sumba Barat Daya. Dalam giat tersebut Bhabinkamtibmas mengimbau warga agar dalam menyambut pesta Demokrasi yang sebentar lagi akan dilaksanakan, kita semua tetap menjaga situasi Kamtibmas terutama dalam menghadapi berbagai isu yang memecahbelah persaudaraan maupun yang mengandung nilai provokasi.
Bhabinkamtibmas sebagai personil Polri yang kesehariannya berbaur dengan masyarakat, terus mengingatkan warga terkait penerimaan bantuan sosial (Bansos) terutama yang berbentuk uang agar mewaspadai hal - hal yang tidak diinginkan seperti jambret maupun perampokan. Bhabinkamtibmas menyarankan jika mengetahui adanya informasi tentang kejahatan agar segera menginformasikan ke pihak Kepolisian terdekat.
IG