Langkah Antisipasi, Sejumlah Kendaraan Dihentikan

Langkah Antisipasi, Sejumlah Kendaraan Dihentikan

Tribratanewssumbabarat.com ; Pihak Kepolisian kerap melaksanakan berbagai kegiatan demi menekan angka kriminalitas serta penyebaran pandemi covid -19. Polsek jajaran Polres Sumba Barat diperintahkan oleh Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K., untuk terus mengoptimalkan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan ( KRYD ) sebagai salah satu upaya Kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. 


Hari Rabu pukul 22.00 Wita, personel Polsek Umbu Ratu Nggay melaksanakan KRYD untuk mengantisipasi tindak kejahatan terutama penyelundupan minuman keras dari arah Kabupaten Sumba Timur. Beberapa kenderaan sempat dilakukan pemeriksaan barang muatan. 

Polsek Umbu Ratu Nggay yang merupakan Polsek perbatasan antara Sumba Tengah dan Sumba Timur kerap lakukan patroli malam dalam upaya antisipasi penyelundupan minuman keras maupun pencurian hewan. 

 

Selain itu, personil yang melaksanakan patroli malam juga menyambangi beberapa lokasi yang dianggap rawan akan tindak pidana pencurian untuk menutup ruang gerak niat para pelaku kejahata . 


Masyarakat yang dijumpaipun dihimbau untuk segara kembali kerumah masing - masing karena waktu sudah menunjukkan larut malam. 


Upaya - upaya tersebut kerap dilakukan oleh Polsek jajaran Polres Sumba Barat terutama Polsek Umbu Ratu Nggay sebagai Polsek Perbatasan. 

 

Penulis : Kumbara
Editor   : Konan
Editor   : Jamet
Penanggung jawab : Been7.