Pimpin Apel Pagi, Kompol Lorens Ingatkan Personel Tidak Apatis Terhadap Perkembangan Pemilu

Pimpin Apel Pagi, Kompol Lorens Ingatkan Personel Tidak Apatis Terhadap Perkembangan Pemilu
Kompol Lorensius, S.H., S.I.K., pimpin apel pagi di Lapangan Apel Pasola Mapolres Sumba Barat. Senin (20/11). (Dok: Humas Polres Sumba Barat).

Tribratanewssumbabarat.com; Kembali Wakapolres Sumba Barat Kompol Lorensius, S.H., S.I.K., memberikan semangat kepada seluruh personel Polres Sumba Barat melalui apel pagi hari ini, Senin (20/11/23).

 

Apel pagi digelar di Lapangan Apel Pasola Mapolres Sumba Barat dan dihadiri oleh seluruh pejabat utama, perwira, bintara serta ASN Polres Sumba Barat.

 

Wakapolres Kompol Lorensius mengawali apel dengan membacakan doa apel pagi, sebagai bentuk rasa syukur serta memohon perlindungan kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam pelaksanaan tugas kedepan.

Kompol Lorens saat membacakan doa apel pagi. (Dok: Humas Polres Sumba Barat).

 

Dalam arahannya, Kompol Lorens mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel Polres Sumba Barat atas pelaksanaan tugas pada beberapa minggu kebelakang.

 

“Terima kasih rekan-rekan, pada pelaksanaan tugas kebelakang tidak ditemukan masalah atau pelanggaran sekecil apapun,” ujarnya.

 

Memasuki bulan atau tahapan Pemilu ini, Kompol Lorens mengingatkan seluruh personel agar tidak apatis dan selalu mengikuti perkembangan Pemilu.

 

“Sekarang sudah memasuki bulan kampanye, saya ingatkan rekan-rekan jangan apatis dan harus saling mengingatkan. Jangan berfoto di media sosial dengan berpose jari seolah-olah mendukung para calon, kita jelas netral tidak ada ke kiri atau ke kanan”, tegasnya.

Kompol Lorens ingatkan personel tidak apatis terhadap perkembangan Pemilu. (Dok: Humas Polres Sumba Barat).

 

Personel juga diingatkan agar melaksanakan tugas pokok sesuai dengan fungsi masing-masing agar tugas dapat terlaksana dengan baik dan sesuai dengan ketentuan yang ada.

 

“Terkahir, ingat rekan-rekan, jaga kesehatan, baik diri sendiri maupun keluarga terutama orang tua. Sebagai seorang anak kita wajib berbakti kepada kedua orang tua,” tandas Kompol Lorens mengakhiri arahan.

 

Humas Polres Sumba Barat*