Polres Sumba Barat, Gelar Nobar Indonesia U 23 VS Uzbekistan U 23
Tribratanewasumbabarat.com; Kepala Kepolisian Resor Sumba Barat AKBP Benny Miniani Arief, S.I.K., menggelar nonton bareng (Nobar) semi final AFC CUP 2024 antara Indonesia vs Uzbekistan di Halaman Mapolres Sumba Barat. Senin (29/4/2024), malam.
Laga semi final AFC CUP 2024 yang mempertemukan Indonesia vs Uzbekistan ini dijadwalkan mulai pukul 21.00 WIB di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar.
Pertemuan Timnas Indonesia vs Uzbekistan di AFC CUP 2024 ini merupakan pertemuan keenam bagi dua negara ini dalam segala kategori umur.
“Momen pertandingan Indonesia vs Uzbekistan ini sudah ditunggu-tunggu banyak pihak, termasuk kami jajaran Polres Sumba Barat ,” ucap AKBP Benny.
Terlihat Kapolres bersama sejumlah personel dan masyarakat Sumba Barat sangat antusias dan bersemangat dalam menyaksikan pertandingan ini, tentu saja dengan harapan Indonesia menang.
“Kami Polres Sumba Barat sangat berharap Indonesia bisa masuk ke final, semoga Indonesia menang,” tutupnya
Humas Polres Sumba Barat*