Bhabinkamtibmas Polsek Wanokaka Hadir Dalam Pembagian BLT DD Rewarara, Jamin Kelancaran Kegiatan Dengan Penerapan Prokes

Bhabinkamtibmas Polsek Wanokaka Hadir Dalam Pembagian BLT DD Rewarara, Jamin Kelancaran Kegiatan Dengan Penerapan Prokes

Tribratanewssumbabarat.com ; Bertempat di Kantor Desa Rewarara telah berlangsung pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap I oleh Sekertaris Desa Rewarara kepada warga kurang mampu yang terdampak COVID-19, Kecamatan Wanokaka, Kabupaten Sumba Barat. Senin, (2/8/21) siang.

 

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Desa Rewarara Kornelis Bili dan dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Polsek Wanokaka Aipda Andrias Lou, S.H., serta masyarakat penerima BLT DD tersebut.

 

Penerima BLT DD Rewarara sebanyak 33 kepala keluarga sebesar Rp. 300.000,- dengan jumlah Rp. 9.900.000,- (bulan Januari) yang selama ini tidak mendapat bantuan pemerintah baik PKH, bantuan dari pusat maupun bantuan dari Provinsi.

 

Andrias mengatakan proses pembagian bantuan tersebut tetap dengan penerapan protokol kesehatan.

 

“Proses pembagian dana tetap dengan prokes, kursi di atur dengan jarak dan penerima wajib menggunakan masker,” ungkap Andrias.

 

 

 

Melalui Andrias Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K., M.H., mengatakan, dengan adanya bantuan tersebut, diharapkan masyarakat dapat mempergunakan dengan baik untuk hal yang bermanfaat di rumah tangga,” tandasnya.

 

 

Penulis ; Kumbara

Penulis  ; Konan 

Penulis ; Jamet

Editor ; Ben7