Tribratanewssumbabarat.com – Polres Sumba Barat ;Rekapitulasi penghitungan surat suara hasil Pemilu 2019 yang dilakukan di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di sejumlah wilayah Kota Waikabubak mendapat pengamanan ketat dari Personel Kepolisian Resot Sumba Barat.
Banyak upaya yang dilakukan Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.IK , Salah satunya melakasanakan Patroli Rutin , Guna memantau pengamanan tahapan perhitungan suara tingkat PPK di wilayah hukum Polres Sumba Barat.
Pada hari Rabu Tanggal 24 , sekitar Pukul 11.00 Wita, berdasarkan Perintah Kapolres, Ton Dalmas Polres sumba barat melaksanakan Patroli dengan sasaran Patroli adalah Kantor PPK yang berada di wilayah hukum Polres Sumba Barat.
Kegiatan patroli yang di pimpin langsung oleh KBO Sabhara AIPDA RAHIMIN BAESAKU bersama 13 anggota Dalmas melaksanakan Patroli sekaligus memantau Rapat Pleno Rekapiltulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum tahun 2019 tingkat Kecamatan yang berada di seputaran Wilayah Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat.
Kegiatan Patroli dan Pemantauan di Kantor Kec. Kota Waikabubak berakhir pada pukul 02:00 Wita Dalam kegiatan Patroli tersebut tidak ditemukan hal-hal yang dapat menggangu situasi Kambtibmas di wailayah hukum Polres Sumba Barat.
Tidak lupa pula para warga diingatkan untuk selalu meningkatkan kewaspadaan akan berbagai tindak kriminal serta segera menghubungi pihak berwajib jika mengetahui adanya pelanggaran hukum maupun adanya hal yang mencurigakan.
(Humasressb.dok)
K2d