POLRES SUMBA BARAT
; Memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat muslim yang tengah menjalankan ibadah sholat tarawih di bulan suci Ramadhan terus dilakukan oleh seluruh jajaran di wilayahnya masing-masing, sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh
Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.I.K.
Tak hanya tercapainya situasi yang aman dan kondusif, akan tetapi giat pengamanan ibadah sholat tarawih ini juga bertujuan untuk menjaga kerukunan antar umat beragama. Seperti yang diketahui bersama, Sumba dikenal dengan keanekaragaman adat istiadat, budaya dan kepercayaannya.
Untuk itu malam ini Kamis (30/05/2019), tiga personel Polsek Katikutana telah melaksanakan giat pengamanan ibadah sholat tarawih di Masjid Agung Baitur Rahman Waibakul yang ada di Desa Anakalang, Kecamatan Katikutana, Kabupaten Sumba Tengah. Berjaga di area Masjid Agung Baitur Rahman, ketiga personel Polsek Katikutana ini mulai melakukan penjagaan ketika ibadah sholat tarawih dimulai.
Diikuti oleh kurang lebih 50 jamaah masjid, pelaksanaan ibadah sholat tarawih berjalan dengan lancar dan tertib tanpa adanya gangguan sedikitpun. Dan atas penjagaan yang telah dilakukan oleh personel Polsek Katikutana, seluruh jamaah mengucapkan banyak terima kasih karena selama pelaksanaan ibadah sholat tarawih mereka dapat menjalankannya dengan khusyu'.
(
FB3G
)