Diawal Kepemimpinanya Kapolres Sumba Barat Lakukan Silahturahmi Sekaligus Perkenalkan Diri Pada Tokoh Agama dan Pemuda di Kabupaten Sumba Barat
Tribratanewssumbabarat.com " Mengawali kepemimpinannya di Polres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., bersama Kasat Intel Polres Sumba Barat IPTU Gaspar K. Keda, S.H., terus melakukan silaturahmi kepada para tokoh agama dan tokoh masyarakat yang berada di wilayah hukumnya. Hal ini menjadi penting karena dengan komunikasi dan jalinan silaturahmi yang baik maka dapat terwujud situasi kamtibmas yang kondusif.
Pagi ini melanjutkan rangkaian silaturahminya, Kapolres Menyambangi kediaman ketua GAMKI Kabupaten Sumba Barat Rudolf Godlif Dimu, S.E., dan dilanjutkan menyambangi kediaman Tokoh Agama GBI Roock Pdt Dr. Wahyu Setyo Wibowo, MPM, CbC.
Pada pertemuan dengan kedua tokoh diatas, Kapolres memperkanalkan diri dan menjelaskan maksud kedatangannya untuk menjalin silaturahmi dan menjalin komunikasi terutama dalam upaya membangun toleransi antar umat beragama diwilayah Kabupaten Sumba Barat. Pada kesempatan tersebut Kapolres meminta dukungan dalam memimpin Polres Sumba Barat untuk kedepannya agar tetap tercipta situasi kamtibmas yang kondusif.
Ketua GAMKI Kabupaten Sumba Barat menyambut baik kedatangan Kapolres Sumba Barat dan menyampaikan rasa terimakasih atas kedatangannya. Ia menyatakan siap mendukung langkah - langkah yang diambil Kapolres Sumba Barat dalam upaya mewujudkan situasi kamtibmas di Kabupaten Sumba Barat.
Dikesempatan berbeda Tokoh Agama GBI Roock yang menerima kunjungan Kapolres Sumba Barat juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Bapak Kapolres Sumba Barat bersama Kasat Intel polres Sumba Barat. Beliau menyampaikan siap mendukung penuh upaya kapolres Sumba Barat bersama jajarannya dalam mewujudkan sumba barat yang aman damai dan kundusif. Pdt Dr. Wahyu Setyo Wibowo, MPM, CbC., menyatakan siap mendukung upaya membangun dan memelihara toleransi antar umat beragama di Kabupaten Sumba Barat.
"Do'a kami menyertai Bapak Kapolres dan Seluruh jajaran dalam mewujudkan Sumba Barat yang Aman damai Dan kondusif," pungkas Pdt. Wahyu.
Penulis : Kumbara
Penulis : Jamet
Editor : Konan
Penanggungjawab : Been7.