Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024, Personel Polres Sumba Barat Gelar Patroli di Kabupaten Sumba Tengah

Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024,  Personel Polres Sumba Barat Gelar Patroli di Kabupaten Sumba Tengah
Personel Polres Sumba Barat melaksanakan patroli di wilayah Kabupaten Sumba Tengah dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan kampanye Pilkada Serentak 2024, Kamis (26/9). (Dok: Humas Res SB).

Tribratanewssumbabarat.com; Sumba Tengah - Personel Polres Sumba Barat melaksanakan patroli di wilayah Kabupaten Sumba Tengah dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan kampanye Pilkada Serentak 2024, Kamis (26/9). Patroli ini dilakukan sebagai langkah antisipatif untuk menciptakan situasi yang kondusif dan aman bagi seluruh masyarakat di tengah berlangsungnya proses demokrasi.

 

Kapolres Sumba Barat, AKBP Hendra Dorizen, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini menjadi salah satu upaya penting dalam mengawal jalannya tahapan kampanye agar tetap berjalan dengan aman dan tertib. "Kami berkomitmen untuk menjaga stabilitas keamanan selama tahapan Pilkada berlangsung, terutama di wilayah Sumba Tengah yang merupakan salah satu wilayah krusial dalam pemilihan ini," ujarnya.

 

Patroli yang dilakukan oleh personel gabungan ini menyasar sejumlah titik rawan yang berpotensi terjadi gangguan keamanan, seperti wilayah perbatasan antar kecamatan, pusat keramaian, serta tempat-tempat di mana kampanye dilakukan. Selain itu, patroli juga bertujuan untuk memastikan bahwa masyarakat tetap mengikuti aturan yang berlaku selama masa kampanye.

 

"Keamanan dan ketertiban masyarakat menjadi prioritas kami. Oleh karena itu, kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga suasana kondusif dan menghormati proses demokrasi yang sedang berlangsung," tambah Kapolres.

 

Pelaksanaan patroli ini akan terus berlanjut hingga seluruh tahapan Pilkada Serentak 2024 selesai, dengan harapan situasi di Kabupaten Sumba Tengah tetap aman, tertib, dan jauh dari konflik.