Kasi Propam Pimpin Patroli Malam Himbau Warga Tidak Berkumpul

Kasi Propam Pimpin Patroli Malam Himbau Warga Tidak Berkumpul

Tribratanewssumbabarat.com ~ Usai gelaran apel cek kesiapan personel malam tadi di lapangan apel Polres Sumba Barat, hari Kamis (15/04/2020) sekitar pukul 21:00 Wita kembali 24 personel Polres Sumba Barat yang tergabung dalam Sprin / 31 / IIII / OPS. 2. / 2020 Kapolres Sumba Barat melaksanakan giat Operasi Aman Nusa II Turangga 2020.


Giat dipimpin langsung Kasi Propam Polres Sumba Barat AIPTU I Gusti Agung Eka Saputra bersama bersama 24 personil gabungan dari tiap-tiap fungsi melakukan himbauan kepada masyarakat yang sedang beraktifitas agar tetap tinggal dirumah dan tidak keluar rumah atau bepergian apabila tidak ada kepentingan yang sangat mendesak atau sangat penting guna mengurangi reksiko terjadinya peyebaran atau penularan Virus Corona (Covid-19) di Wilayah Sumba Barat.

Saat melaksanakan Patroli Tim Aman Nusa II lakukan himbaun kepada anak muda yang masih nongrong di depan RSUD Waikabubak untuk tetap jaga jarak di tempat-tempat tersebut dengan cara penyampaian yang santun dan humanis, juga menyampaikan himbauan pemerintah dan maklumat Kapolri tentang Covid-19 untuk membubarkan diri, mentaati himbauan untuk social distancing, dan membiasakan memakai masker apa bila keluar rumah.

Di tempat terpisah Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., menegaskan membatu pemerintah dalam pengembangan yang berkembang Virus Covid-19, secara maksimal, tidak hanya melalui operasi Aman Nusa II, namun juga kerahkan seluruh Bhabinkamtibmas, serta mengatur regu patroli kecil seperti patroli sabhara yang mana saat ini kapan saja dan kapan saja, melakukan himbauan demi keselamatan diri kita sendiri, Keluarga Kita Maupun Masyarakat khusus di wilayah Kabupaten Sumba Barat.


K2d