Meski Aman, Polsek Umbu Ratunggay Tetap Laksanakan Sambang Desa

Meski Aman, Polsek Umbu Ratunggay Tetap Laksanakan Sambang Desa

Tribratanewssumbabarat.com - Masyarakat setidaknya harus mengetahui informasi mengenai situasi kamtibmas di suatu daerah terutama daerah tempat tinggalnya sendiri. Hal ini penting agar masyarkat mendapatkan wawasan serta bisa untuk meningkatkan kewaspadaan diri.

Oleh karena itu, piket Regu I Polsek Umbu Ratunggay melaporkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Umbu Ratunggay dalam keadaan aman dan terkendali.

Meskipun dalam keadaan aman, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Umbu Ratunggay Aipda Yustinus Sudarso, SH tetap melaksanakan tugas rutin sambang ke Desa Mbilur Pangadu, Kec. Umbu Ratunggay. Kab. Sumba Tengah serta memberikan himbauan guna terciptanya situasi yang aman dan damai di wilayah hukum Polsek Umbu Ratunggay.

Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa menyambangi desa merupakan tugas wajib bagi seorang anggota polri terutama Bhabinkamtibmas, hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi dan kondisi yang aman serta nyaman dalam kehidupan masyarakat sehari-hari.

MLD