Polres Sumba Barat Amankan Pembagian Bantuan Sosial Tunai (BST) Tahap III (Tiga)

Polres Sumba Barat Amankan Pembagian Bantuan Sosial Tunai (BST) Tahap III (Tiga)

Tribratanewsumbabarat.com;Bantuan Sosial Tunai ( BST) tahap III (Tiga) dari Kementerian Sosial Negara Republik Indonesia, yang di salurkan melalui P.T Pos Indonesia Cabang Waikabubak kepada kepala keluarga yang terdampak Covid 19 di Kecamatan. Kota Waikabubak Kabupaten. Sumba Barat berjalan lancar dan kondusif pada hari ( Jumat, 17 Juli 2020 ).

Sebanyak 1.165 kepala keluarga yang menerima manfaat di wilayah Kecamatan. Kota Waikabubak, yang di bagi langsung di kantor kecamatan dan lurah kecuali untuk Kelurahan Pada Eweta, dan Desa Lapale di bagikan dikantor Dinas Sosial.

Anggota Polres Sumba Barat melakukan pengawalan ketat di tempat pembagian BST yang sejak pagi sudah di kerumuni warga para penerima manfaat.

Kita meminta masyarakat tetap memenuhi protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker, mencuci tangan serta tetap menjaga jarak"Tegas Bripka Amirullah. Selaku Ka UKL pengawalan dan pengamanan Bantuan Sosial Tunai (BST) Tahap III (Tiga)

Af42