Polres Sumba Barat Gelar Patroli Skala Besar Di Hari Raya Idul Fitri
Tribratanewssumbabarat.com ; Hati ini Minggu tanggal 24 Mei 2020 merupakan hari besar bagi seluruh umat Muslim yakni Hari Raya Idul Fitri 1 Syahwal 1441 H.
Berkaitan dengan hal tersebut di atas, hari ini Polres Gelar Apel persiapan pengamanan dan patroli Hari Raya Idul Fitri pada pukul 06.00 Wita yang bertempat di lapangan Apel Polres Sumba Barat. Meskipun Hari Raya Idul Fitri tahun ini tidak di rayakan dengan ramai berkaitan dengan aturan Pemerintah terkait pencegahan covid 19, namun sebagai institusi pengemban fungsi keamanan dan ketertiban masyarakat, Polres Sumba Barat yang dipimpin langsung oleh Waka Polres Sumba Barat Kompol Yulius Ola melaksanakan patroli skala besar untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi seluruh masyarakat.
Patroli yang melibatkan puluhan personil tersebut memantau situasi Kamtibmas di sekitar Kota waikabubak Kabupaten Sumba Barat. Selain melaksanakan patroli, dilakukan pula imbauan dan sosialisasi penggunaan masker dan tidak berkerumun berkaitan dengan langkah pencegahan covid 19. Selain itu, beberapa objek vital seperti tempat wisata juga dikunjungi oleh Tim Operasi guna memberikan imbauan kepeda warga jika di temukan di tempat wisata. IG