Polri Tangkap Pentolan KKB Wilayah Yahukimo

Polri Tangkap Pentolan KKB Wilayah Yahukimo

Tribratanewssumbabarat.com ; Tim gabungan Satgas Nemangkawi Polri dan Polres Yahukimo telah berhasil menangkap DPO Komandan Operasi KKB (kelompok kriminal bersenjata) Kodap XVI Wilayah Yahukimo, Demius Magayang alias Temius Magayang.

 

Pentolan KKB wilayah Yahukino tersebut ditangkap di seputaran  PT Indopapua, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo pada Minggu (28/11) sekitar pukul 10.40 s/d 12.45 WIT. 

 

Demius Magayang alias Temius Magayang merupakan Komandan Operasi KKB Kodap XVI Wilayah Yahukimo dan sekaligus DPO rentetan kasus pembunuhan di Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo meliputi : 

a). Penganiayaan berat terhadap Staf KPUD Yahukimo alm. Henry Jovinski.

b). Pembunuhan di jalan bandara pada tanggal 18 Mei 2021 sdr. Muhamad toyib

c). Pembunuhan 2 ( dua ) anggota Satgas Pamrahwan 432 / SWJ di ujung bandara nop goliat Dekai.

 

Kasatgas Humas Satgas Nemangkawi Kombes Drs. Ahmad Mustofa Kamal, S.H., menyatakan Temianus Magayang merupakan Komandan Operasi KKB XVI Wilayah Yahukimo. Ia masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) atas sederet kasus pembunuhan di Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo.

 

Sumber: CT Atensi Mabes & Polda.