Waka Polres Sumba Barat Pimpin Gelaran Apel Persiapan Pengamanan Pasola Lamboya Tahun 2020

Waka Polres Sumba Barat Pimpin Gelaran Apel Persiapan Pengamanan Pasola Lamboya Tahun 2020

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Gelaran upacara tradisional yang dilakukan oleh orang Sumba yang masih menganut agama asli atau lokal 'Marapu' sebentar lagi akan digelar di Bumi Sumba. Ya, Pahola atau yang biasa disebut dengan Pasola tak lama lagi akan digelar di Lapangan Hobakala, Desa Patiala Bawa, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat.

Ikut terlibat dalam gelaran pengamanan selama berlangsungnya tradisi aksi lempar lembing kayu dengan menunggang kuda, pagi ini Selasa (18/02/2020) telah digelar Apel Persiapan Dalam Rangka Pengamanan Pasola Lamboya Tahun 2020 di Lapangan Hobakala, Desa Patiala Bawa, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba barat oleh jajaran Polres Sumba Barat.

Baca Juga ; Roadshow Police Goes to School | Sambangi SMKN 1 URG, IPTU Selef E. Katu Ajak Anak-anak ‘Katakan Tidak’ Terhadap Narkoba, Seks Bebas & Miras

Dipimpin oleh Waka Polres Sumba Barat Kompol Yulius Ola, hadir dan ikut serta dalam giat Apel Persiapan Dalam Rangka Pengamanan Pasola Lamboya Tahun 2020 yakni Pejabat Utama Polres Sumba Barat, Kapolsek jajaran Polres Sumba Barat, Camat Lamboya, Danramil 1613 - 02 Walakaka, 1 Pleton TNI - AD 1613 Sumba Barat, 1 Peleton Satuan Lantas, 2 Peleton Satuan Shabara, 2 Peleton Gabungan Staf, 1 Peleton Satuan Reskrim dan seluruh Personel Polsek jajaran Polres Sumba Barat yang terlibat dalam surat perintah tugas Pengamanan Pasola Lamboya serta Tokoh Masyarakat Lamboya.

Dalam amanatnya, Waka Polres Sumba Barat mengucapkan terimakasih kepada seluruh personel yang hadir dan ikut terlibat dalam giat pengamanan pada rangkaian Pesta Adat Pasola yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Februari 2020. 'Saya berharap gelaran Pasola yang menjadi kebanggaan budaya Sumba dapat berlangsung tertib dan lancar serta aman', tuturnya.

Sedangkan Kabag Ops Polres Sumba Barat berharap seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan agar hadir tepat waktu dan solid serta selalu bersinergi dalam mewujudkan Pesta Adat Pasola yang aman, nyaman dan tertib, sehingga dapat dinikmati oleh para penikmat budaya, baik warga lokal maupun para wisatawan.

Imbauan dan sweeping terkait larangan membawa senjata tajam bagi masyarakat yang ingin menyaksikan Pesta Adat Pasola nanti disampaikan oleh Kabag Ops, sebagaimana instruksi dari Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si .

FB3G