Giat Sambang Bhabinkamtibmas Polsek Umbu Ratunggay, Jaga Situasi Kamtibmas yang Kondusif

Giat Sambang Bhabinkamtibmas Polsek Umbu Ratunggay, Jaga Situasi Kamtibmas yang Kondusif

Tribratanewssumbabarat.com" Dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, bhabinkamtibmas rutin laksanakan sambag pada rumah warga masyarakat di desa binaannya.

Dengan datangnya musim penghujan, menjadi hal yang perlu diingatkan bhabinkamtibmas polsek umburatunggay salah satunya ancaman tindak kejahatan pencurian.

Pada kesempatan ini, bhabinkamtibmas polsek umburatunggay Bripka Yoh. Kumanireng mengunjungi salah satu warga binaannya yang tinggal di desa tanambanas,  ia memberikan himbauan agar warganya senantiasa waspada. 

"Musim hujan seperti saat ini akan banyak tindak pidana pencurian, saya harap kita semua senantiasa waspada." Ungkapnya.

Segera hubungi saya selaku bhabinkamtibmas disini, atau bisa menghubungi piket jaga polsek bila terjadi permasalahan. Kami selalu siap membantu dan menjaga keamanan masyarakat.

"Jangan sungkan-sungkan, kalau terjadi permasalahan atau tindak kejahatan. Segera hubungi kami, bisa menghubungi saya atau langsung lapor pada piket polsek" pungkasnya.

Pada kesempatan ini bhabinkamtibmas juga mengajak untuk warga binaannya fokus pada masa tanam di musim penghujan ini. Mari kita siapkan lahan sebaik mungkin agar nanti hasil yang kita dapatkan saat panen dapat memuaskan. 

Yohanes juga mengingatkan agar warganya tetap mentaati protokol kesehatan yang ada, karena kita semua masih dalam masa pandemi covid-19.

 

Penulis : Kumbara
Editor    : Konan
Editor    : Jamet
Penanggungjawab : Been7.