IPDA Sumarmo Pimpin Pengamanan Kampanye Terbatas Di Kecamatan Wanokaka
Tribratanewssumbabarat.com ~ Dalam rangka mengamankan Tahapan Pilkada Kabupaten Sumba Barat 2020 yang saat ini telah memasuki masa Kampanye, Polres Sumba Barat dan jajaran terus melaksanakan kegiatan pengamanan kampanye terbatas.
Seperti yang di lakukan oleh salah satu paslon bupati dan wakil bupati yang melakukan kampanye terbatas di Desa Pahola, Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat, Kamis (22/10/2020).
Dihadiri masing-masing tak lebih dari 50 (lima puluh) orang simpatisan, kampanye atau pertemuan terbatas yang berlangsung di Desa Pahola mendapat pengamanan penuh dari 15 Personel Gabungan Polres Sumba Barat yang dipimpin langsung oleh KBO Lantas Polres Sumba Barat IPDA Sumarmo selaku Ka UKL.
Tak hanya memastikan keamanan dan ketertiban saja, para personel Polres Sumba Barat yang bertugas juga mengimbau para simpatisan dan seluruh pihak yang terlibat di dalam gelaran kampanye atau pertemuan terbatas di desa Gaura untuk mematuhi protokol kesehatan Covid 19. Pembatasan jumlah massa atau simpatisan dan keharusan memakai masker serta menjaga jarak satu sama lain tak henti-hentinya disampaikan oleh petugas.
Giat pengamanan dan penertiban gelaran kampanye atau pertemuan terbatas salah satu pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat Tahun 2020 di Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat dapat berlangsung aman, tertib dan damai.
K2d