Jaga Kondusifitas Wilayah, Bhabinkamtibmas Terus Sambangi Warga Desa Binaan

Jaga Kondusifitas Wilayah, Bhabinkamtibmas Terus Sambangi Warga Desa Binaan

Tribratanewssumbabarat.com; Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri yang bersentuhan langsung dengan masyarakat guna menjaga kondusifitas di masing-masing wilayah binaan.


Seperti yang dilakukan oleh personel Bhabinkamtibmas Polsek Lomi Aipda Arjiko menyambangi warga di Desa binaan, Kelurahan Sobawawi, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat. Senin (3/1/2022) siang.


Pada kesempatan itu, Aipda Arjiko mengajak warga untuk senantiasa mematuhi protokol (Prokes) kesehatan mengingat masa pandemi COVID-19 belum berakhir.


“Memang saat ini kasus COVID-19 sudah berkurang namun ingat masa pandemi belum usai, tetap patuhi Prokes sesuai anjuran pemerintah guna mencegah lonjakan COVID-19 diwilayah kita,” ucap Arjiko saat menemui warga binaannya.


Selain itu ia juga mengajak warga untuk bekerjasama menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan tempat tinggal masing-masing.


“Mari bersama-sama menjaga Kamtibmas karena itu merupakan tanggung jawab kita semua. Dari kita dan untuk kita,” imbuhnya.


Dilain tempat, melalui Kapolsek Loli Ipda Saihul Pirinadi, Kapolres Sumba Barat AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K., M.H., berharap melalui kegiatan sambang yanh dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas tersebut dapat menciptakan situasi yang aman di desa.


“Kondusifitas diwilayah dapat terwujud apabila ada kerja sama dan kemitraan yang baik antara Polri dan masyarakat,” tandasnya.


 

Penulis : Kumbara
Editor   : Konan
Editor   : Jamet
Penanggung jawab : Been7.