Perangi & Tumpas Curanmor | 4 Pelaku Beserta 3 Semor Berhasil Diamankan Tim Gabungan
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Upaya Polres Sumba Barat dalam memerangi para pelaku curanmor (pencurian kendaraan bermotor) yang berkeliaran di wilayah hukumnya tidaklah main-main. Pengembangan demi pengembangan serta penyelidikan dari kasus-kasus sebelumnya terus dilakukan oleh tim demi terwujudnya Sumba yang aman, nyaman, tertib dan kondusif, sebagaimana yang tertuang dalam Program Kerja Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.IK .
Merunut dari hasil pengembangan penangkapan pelaku curanmor AB pada tanggal 1 September 2018 lalu, Tim Gabungan yang terdiri dari Kanit Intel dan Reskrim Polsek Lamboya, Anggota Intel Polres Sumba Barat serta Anggota Buser Polres Sumba Barat kembali berhasil menangkap 4 (empat) pelaku curanmor beserta barang bukti hasil tindak kejahatan mereka berupa 3 (tiga) unit sepeda motor.
Disinyalir tergabung dalam sindikat jaringan pelaku curanmor di wilayah hukum Polres Sumba Barat, para pelaku berhasil ditangkap di 2 wilayah yang berbeda. Dimulai sekitar pukul 23.00 Wita (03/09/2018), tim berhasil mengamankan pelaku dengan inisial J beserta komplotannya. Dari hasil penangkapan ini tim juga telah mengamankan sejumlah 2 (dua) unit sepeda motor jenis RX King dan Revo yang disembunyikan oleh para pelaku di belakang rumah J di Desa Palamoko, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat.
Baca Juga :
Dipimpin Brigpol Dekris Matta, Tim Gabungan Berhasil Bekuk Pelaku Curanmor
Tak berhenti disitu sekitar pukul 01.00 Wita dini hari (04/09/2018), tim kembali berhasil menangkap pelaku curanmor lainnya di Desa Termanu, Kecamatan Wanokaka, Kabupaten Sumba Barat. Pelaku inisial OS ini berhasil diamankan oleh tim beserta barang bukti hasil curiannya berupa 1 (satu) unit sepeda motor jenis Supra. Pada saat penangkapan OS sempat terjadi perlawanan yang mengakibatkan pihak kepolisian terpaksa melumpuhkannya. Saat ini OS telah mendapat perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah Waikabubak.
Kerja nyata Tim Gabungan Polres Sumba Barat malam ini patut mendapatkan apresiasi, sehingga kedepan dapat memacu kinerja anggota-anggota yang lain untuk bersama menumpas tindak kejahatan di Sumba. Dan bagi masyarakat sendiri, dengan tertangkapnya para pelaku curanmor akhir-akhir ini diharapkan dapat bersinergi dan bekerjasama dengan pihak kepolisian dengan cara mempersempit ruang gerak mereka dalam melakukan aksinya.
Editor : F Budiono Penulis : I Gede E. P. Kumbara Publish : Muhamad Yusuf Dokumentasi : K Korpriano Dami