Polsek URG Tingkatkan KRYD Jelang Pilkades Sumba Barat 2021
TRIBRATANEWSSUMBABARAT.COM ~ Mewujudkan wilayah hukum yang aman, nyaman, tentram dan harmonis bagi masyarakatnya terus dilakukan oleh Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H. Melalui jajarannya yang tersebar di wilayah dan memerintahkan pelaksanaan giat pengamanan dan penertiban, salah satunya Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan atau KRYD.
Seperti yang telah dilakukan oleh jajaran Polsek Umbu Ratu Nggay (URG), Rabu (24/11/2021) Bersama 3 anggotanya, Kapolsek (URG) IPDA Ignasius S.R. Dangga melaksanakan KRYD dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan damai menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2021 di Kabupaten Sumba Barat.
KRYD digelar selain memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan juga mencegah terjadinya aksi kejahatan di jalan raya seperti begal, curas, curanmor, narkoba dan mobilitas ternak hasil curian, Sasaran utama kami mencegah penyaluran miras dari wilayah Kabupaten Sumba Timur ke Sumba Tengah, Sumba Barat maupun Sumba Barat Daya.
Memastikan setiap kendaraan yang melintas di jalur Trans Waingapu-Waikabubak yang juga berbatasan langsung dengan Kabupaten Sumba Timur, selama pelaksanaan kegiatan KRYD tim memeriksa satu persatu setiap kendaraan yang melintas. Bertujuan untuk menciptakan wilayah hukum yang aman, tertib dan kondusif, giat ini juga merupakan rangkaian guna mewujudkan gelaran Pemilihan Kepala Dasa (Pilkades) Sumba Barat Tahun 2021.
Melalui Kapolsek URG, Kapolres Sumba Barat AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K., M.H., mengatakan dengan dilaksanakan KRYD ini diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak pidana dan menjaga kondusifitas di wilayah hukum Polres Sumba Barat.
Penulis : Kumbara
Editor : Konan
Editor : Jamet
Penanggungjawab : Been7