Sambang Dialogis, Bhabinkamtibmas Polsek Loli Bripka Orlando Kunjungi Warga Binaan
Tribratanewssumbabarat.com ~ Tak henti-hentinya anggota Polri menyambangi warga terutama Bhabinkamtibmas yang senantiasa menyambangi warga desa binaanya untuk mencegah terjadinya tindak pidana dan Covid-19 diwilayah hukum masing-masing.
Bertempat di Desa Ubupede, Kecamatan Loli Kabupaten Sumba Barat, Bhabinkamtibmas Desa Ubupede Bripka Orlando Mahoklory menyambangi warga desa binaanya guna menjalin talisilaturahmi Senin (07/02/22).
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas mengimbau warga untuk mematuhi Protokol Kesehatan yang di canangkan pemerintah dalam upaya memutus mata rantai Covid-19.
“Pada masa pandemi ini kebiasaan cium hidung untuk dihentikan dulu karena hal tersebut mempermudah penyebaran Covid-19, cukup tegur sapa saja jangan sampai bersentuhan langsung serta selalu gunakan masker dan cuci tangan saat beraktifitas.” Ujar Bripka Orlando.
Bripka Orlando juga mengimbau warga untuk senantiasa menjaga keamanan lingkungan guna memcegah terjadinya tindak pidana diwilayah hukum Polsek Loli, Polres Sumba Barat.
“Apabila ada persoalan, segera informasikan kepada aparat desa atau Bhabinkamtibmas supaya dapat diselsaikan secara baik-baik”. Tambah Bripka Orlando.
Bripka Orlando juga menyampaikan pesan Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H., kepada warga desa binaanya.
“Jangan sungkan kepada aparat keamanan yang ada di desa terutama Bhabinkamtibmas, sampaikan keluh kesah sesegra mungkin agar dapat dicari jalan keluarnya”. Tutup Bripka Orlando.
Penulis: Kumbara
Editor : Konan
Editor : Jamet
Penanggungjawab : Been