SINERGITAS TNI POLRI | Patroli Skala Besar Jelang Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sumba Barat

SINERGITAS TNI POLRI | Patroli Skala Besar Jelang Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sumba Barat

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Gelaran Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sumba Barat akan segera digelar. Tahapan pendaftaran 4 (empat) Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sumba Barat juga telah dilaksanakan dan mendapat pengamanan penuh oleh personel Polres Sumba Barat beberapa waktu yang lalu.



Dan pagi ini bertempat di Lapangan Apel Polres Sumba Barat telah digelar Apel Persiapan Patroli Skala Besar dalam rangka Menciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif Jelang Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sumba Barat, Kamis (10/09/2020).



Dipimpin langsung oleh Kapolres Sumba Barat AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K., M.H., hadir pada giat apel yakni Dandim 1613 Sumba Barat Letkol Czi. Irawan Agung Wibowo, S.T.M.tr, Waka Polres Sumba Barat Kompol Yulius Ola, para Kabag dan Kasat serta melibatkan personel gabungan Polres Sumba Barat, Brimob Sub Den A Pelopor, Kodim 1613 Sumba Barat, Sat Pol PP dan Dinas Perhubungan yang berjumlah kurang lebih sekitar 400 personel.



Dalam arahannya Kapolres menyampaikan bahwa pelaksanaan Patroli Berskala Besar ini bertujuan untuk mewujudkan gelaran Pilkada yang aman, tertib dan kondusif sekaligus memberitahukan kepada masyarakat bagaimana kesungguhan dan sinergitas yang terjalin antara TNI, Polri dan stakeholder terkait dalam mengamankan jalannya Pilkada Tahun 2020 di Kabupaten Sumba Barat.



Usai gelaran apel, seluruh personel yang bertugas bergegas menyiapkan diri beserta kelengkapan kendaraan dinas yang akan digunakan selama pelaksanaan Patroli Berskala Besar. Mewujudkan Pilkada aman dan damai, kedua pemangku hukum TNI dan Polri Sumba Barat ini tampak bertukar kendaraan dinas dan memimpin giat patroli di barisan paling depan.



Keliling area Waikabubak dan sambang ke posko-posko 4 Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sumba Barat, tim patroli juga membagikan masker kepada Paslon Bupati dan Wakil Bupati beserta para pendukungnya. Tak hanya membagikan, Kapolres dan Dandim 1613 Sumba Barat tampak memakaikan masker tersebut sebagai simbol selama gelaran Pilkada seluruh pihak terkait diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari paparan Virus Corona atau Covid 19.



Dan sebagai pengingat sekaligus pedoman bagi masyarakat khususnya para Paslon Bupati dan Wakil Bupati beserta tim, Kapolres dan Dandim 1613 Sumba Barat juga memasang spanduk bertuliskan Sinergitas TNI POLRI dalam Wujudkan Pilkada Sumba Barat Tahun 2020 yang Aman dan Damai di 4 posko yang dikunjungi.



Tampak gegap gempita, keseragaman dan keselarasan para personel terlihat pada arak-arakan Patroli Berskala Besar siang tadi. Berbaur dengan rekan-rekan dari TNI, Sat Pol PP dan Dinas Perhubungan, sungguh pemandangan yang luar biasa terpancar pada gelaran Patroli Berskala Besar jajaran Polres Sumba Barat hari ini.



'Semua ini wujud dari sinergitas dan solidaritas kami dalam melaksanakan tugas guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat jelang gelaran Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sumba Barat', tutur Kapolres Sumba Barat.

 



Mengunjungi satu persatu posko 4 Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sumba Barat, Kapolres dan Dandim 1613 Sumba Barat mengimbau pasangan calon dan simpatisan serta para pendukung untuk ikut serta menciptakan dan memelihara keamanan dan ketertiban demi suksesnya jalannya Pilkada Serentak Tahun 2020 nanti. (FB36)