Terobosan Cemerlang Brigpol Andreas, Ubah Daerah Rawan Menjadi Lokasi yang Instagramable
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT – Polsek Umbu Ratu Nggay ; Mengubah daerah rawan menjadi lokasi yang indah dan bermanfaat, atau yang saat ini sering disebut dengan instagramable sungguh merupakan terobosan yang cemerlang.
Hal inilah yang telah dilakukan oleh Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Polsek Umbu Ratu Nggay (URG) Brigpol Andreas B. M. Mudja, Jumat (19/07/2019).
Sore itu bersama kelompok kerja binaannya, si coklat berlengan kuning ini menyambangi pembangunan Taman Desa Bukit Katukung yang terletak di Kampung Katukung, Dusun 3, Desa Bolubokat, Kecamatan Umbu Ratu Nggay, Kabupaten Sumba Tengah.
Ide kreatif ini didukung penuh oleh aparat desa sekaligus warga Desa Bolubokat. Bersama kelompok kerja binaan, Brigpol Andreas menyulap daerah yang dikenal cukup rawan ini nampak indah nan elok, atau yang sedang hits di kalangan anak muda saai ini biasa disebut dengan lokasi spot foto yang instagramable.
Baca Juga ; Pengamanan Pembukaan Turnamen Bola Voli Waikalesung Cup ke 4 Tahun 2019 oleh Personel Polsek Katikutana
Tak hanya menampilkan sisi keindahannya saja, melalui Taman Desa Bukit Katukung ini sisi budaya yang dimiliki Sumba akan tetap terlihat dan terpancar dengan apik. Dilengkapi fasilitas seperti kantin, besar harapan Brigpol Andreas taman ini dapat membantu perekonomian warga.
Menyajikan wajah Bolubokat yang indah sekaligus Instagramable, Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.I.K mengapresiasi penuh kinerja seluruh tim yang terlibat dan berharap dengan adanya taman ini angka kriminalitas di wilayah setempat dapat berkurang dan bahkan tidak ada sama sekali, kata Brigpol Andreas menyampaikan pesan Kapolres.
Ucapan terimakasih juga tak surut-surut dari bibir para aparat desa dan warga desa Bolubokat atas ide kreatif pembina desanya yang telah menyulap Bolubokat menjadi salah satu lokasi wisata. ( FB3G )