'Door to Door', Kunjungi Tokoh Masyarakat Menjadi Bagian dari Program Kapolres Sumba Barat

'Door to Door', Kunjungi Tokoh Masyarakat Menjadi Bagian dari Program Kapolres Sumba Barat

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Mengunjungi dan bersilaturahmi dengan para Tokoh Masyarakat kembali dilakukan oleh Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si , Senin (02/12/2019).

Melalui ajang silaturahmi, Kapolres Sumba Barat berharap dapat menggandeng para Tokoh masyarakat serta meningkatkan sinergitas yang baik dan dinamis dan tentunya esensi dari tali silaturahmi itu sendiri, yakni untuk mempererat jalinan kekeluargaan.

Baca Juga ; Distribusi 320 Miras Berhasil Digagalkan, Kapolres Sumba Barat Apresiasi Kinerja Tim

Pagi sekitar pukul 08.45 Wita AKBP Khairul mengawali silaturahminya dengan mengunjungi 3 (tiga) Tokoh Masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Sumba Barat, yakni T. L. Ora, S.H di Desa Kodaka, Kecamatan Kota Waikabubak yang kemudian dilanjutkan ke Tokoh Masyakarat lainnya yakni Lango Manupele dan Drs. Julianus Pote Leba.

Pada kesempatan pertama, saya selaku Kapolres Sumba Barat akan mengunjungi secara 'Door to Door' para Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama maupun Tokoh Politik yang ada di wilayah hukum Polres Sumba Barat untuk mempererat tali silaturahmi, ujarnya. Hal ini akan menjadi agenda dan program kerja saya selama menjabat sebagai Kepala Sumba Barat, tambahnya.

Masih pada kesempatan yang sama pula, saya mendukung kebijakan dari pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Sumba Barat, Kabupaten Sumba Tengah dan Kabupaten Sumba Barat Daya serta para tokoh dalam hal meningkatkan prestasi maupun pembangunan di daerah sebagaimana sesuai dengan arahan Bapak Presiden Republik Indonesia, tuturnya.

Senada ketiga Tokoh Masyarakat menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Kapolres Sumba Barat atas kesediaan telah bersilahturahmi dan berharap agar kegiatan ini terus dilakukan secara berkesinambungan serta dapat direalisasikan di forum yang lebih terbuka dan dapat dihadiri para pemuka agama dan Tokoh masyarakat.

Berakhir lancar serta dipenuhi suasana kearaban dan kekeluargaan, secara keseluruhan rangkaian kegiatan tersebut berakhir sekitar pukul 12.00 Wita, yang kemudian ditutup dengan sesi foto bersama.

FB3G

https://www.instagram.com/p/B5kpCihp2gR/?igshid=12oaf6ne08yf5 https://www.instagram.com/p/B5kp7fDpVpn/?igshid=1x848fxx6ciq7