Inilah Pesan 2 Personel Bhabinkamtibmas Polsek URG Saat Melakukan Patroli Sambang
Tribratanewssumbabarat.com ~ Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H., memerintahkan kepada seluruh personil Polres Sumba Barat terkhusus untuk anggota Bhabinkamtibmas untuk selalu melakukan kegiatan sambang didesa binaannya, guna mencegah tindak pidana dan menekan penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polres Sumba Barat.
Menindaklanjuti perintah Kapolres Sumba Barat, 2 Personel Bhabinkamtibmas Polsek Umbu Ratu Nggay (URG) Aipda Yustinus Sudarso bersama Bripka Erwin Umbu Lay Ria menyambangi warga Cua, Desa Ngadu Olu bapak Apner Letiata, Kecamatan Umbu Ratu Nggay, Kabupaten Sumba Tengah. Rabu (08/12/21), pukul 11.30 Wita.
2 personel Bhabinkamtibmas Polsek URG menyampaikan beberapa hal kepada warga sebagai berikut :
Menghimbau untuk senantiasa mentaati protokol kesehatan guna meminimalisir penyebaran Covid-19 di Desa Ngadu Olu.
Mengimbau selalu mengunakan masker saat berada di luar rumah, Mencuci Tanggan Setelah melakukan aktifitas, menjaga jarak, dan hidari kerumunan massa.
Mengimbau agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban didalam Desa.
Mengimbau apabila memiliki permasalahan segera sampaikan kepada aparat desa dan Bhabinkamtibmas atau langsung menghubungi Call Center 110 Polres Sumba Barat agar masalah dapat diselesaikan dengan segera.
Warga berterimakasih atas kunjungan dan menerima dengan baik pesan-pesan yang disampaikan oleh anggota Bhabinkamtibmas.
Penulis : Kumbara
Editor : Konan
Editor : Jamet
Penanggungjawab : Been7