Kapolres Sumba Barat Perintah Seluruh Bhabinkamtibmas Optimalkan Himbauan Kewaspadaan Covid - 19
Tribratanewssumbabarat.com ~ Dalam upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas dan memberi rasa aman serta nyaman kepada masyarakat dan melakukan sosialisai protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran virus Covid-19, Polres Sumba Barat dan jajaranya terus melakukan upaya sambang dan sosialisai dengan mengedepankan fungsi Bhabinkamtibas, Hal ini pun yang selalu jadi penekanan Kapolres Sumba Barat AKBP FX IRWAN ARIANTO S.I.K.,M.H. selaku pimpinan tertinggi. (20/12/2021).
Seperti halnya yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Wanokaka Brigpol Lukman Hs yang menyambangi salah satu kios milik warga desa binaanya yang sedang duduk-duduk santai dan ngobrol, Pada kesempatan yang baik tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan serta untuk bersama-sama ikut serta menjaga keamanan lingkungan guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di masa pandemi saat ini.
“Dalam Masa Pandemi saat ini tentunya masyarakat tetap dituntut untuk memperhatikan protokol kesehatan untuk kesehatan bersama yaitu saat beraktifitas selalu menggunakan masker, menjaga jarak, hindari kerumunan serta sering mencuci tang sesudah atau sebelum beraktifitas”, lanjut himbaunya.
Sementara itu di tempat terpisah, Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H., mengatakan bahwa kegiatan sambang desa yang dilakukan Bhabinkamtimas merupakan tugas wajib bagi seorang anggota polri terutama Bhabinkamtibmas, hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi dan kondisi yang aman serta nyaman dalam kehidupan masyarakat sehari-hari ditengah Pandemi Covid-19.
Penulis : Kumbara
Editor : Konan
Editor : Jamet
Penanggung jawab : Been7.