Membeludak, Mapolres Sumba Barat Di Geruduk Masyarakat Untuk Di Vaksin Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke - 75

Membeludak, Mapolres Sumba Barat Di Geruduk Masyarakat Untuk Di Vaksin Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke - 75

Tribratanewssumbabarat.com ; Jelang Hari Bhayangkara ke - 75, hari Sabtu tanggal 26 Juni 2021, Polri melaksanakan kegiatan Vaksinasi massal covid-19 secara serentak di 34 Provinsi. Hal tersebut merupakan program yang dicanangkan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., dengan selogan " SERBUAN VAKSINASI NASIONAL TNI - POLRI, SEHARI SATU JUTA ORANG SERENTAK DI 34 WILAYAH POLDA  " 


Teriknya matahari tak menyurutkan antusiasme masyarakat geruduk Mapolres Sumba Barat demi untuk mendapatkan vaksinasi covid 19, yang di selenggarakan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75 yang bertempat di lapangan apel Polres Sumba Barat.


Membeludak, masyarakat memenuhi tempat yang disediakan untuk diberi suntikan Vaksin Covid-19. Dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan yang ada, Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K.,M.H., menargetkan 1000 orang akan di vaksin covid-19 pada hari ini. Tak di duga, hingga pukul 16.00 Wita, 890 warga Sumba Barat telah divaksin. Kegiatan tersebut masih berlangsung dan di pantau langsung oleh Kapolres Sumba Barat.


Pada Kegiatan tersebut ikut terlibat Dinas Kesehatan Kabupaten Sumba Barat bersama sejumlah tenaga medis dari Rumah Sakit Umum Daerah ( RSUD ) waikabubak. Kegiatan ini diharapkan dapan menekan laju penyebaran Covid-19 yang hingga saat ini masih tinggi.


Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, masyarakat Kabupaten Sumba Barat menyampaikan ucapan terima kasih atas vaksinasi massal covid-19 yang telah diselenggarakan di Mapolres Sumba Barat. 

 

Penulis ; Kumbara
Penulis  ; Konan 
Penulis ; Jamet
Editor ; Bento.